7 Gejala Awal Kanker Ini Perlu Anda Waspadai Karena Mirip Dengan Penyakit Lainnya..
Sumber: canva.com

Health / 3 February 2022

Kalangan Sendiri

7 Gejala Awal Kanker Ini Perlu Anda Waspadai Karena Mirip Dengan Penyakit Lainnya..

Claudia Jessica Official Writer
2252

Kanker salah satu penyebab kematian paling umum setelah jantung. Yang membuatnya mematikan adalah kanker berkembang tanpa adanya peringatan. Terkadang gejala awal kanker seringkali diabaikan karena tidak khas dan mirip dengan penyakit lain. Tak jarang gejala kanker baru timbul ketika sudah mencapai stadium lanjut atau bahkan menyebar ke organ lain.

Inilah alasan yang membuat banyak penderita kanker terdiagnosis ketika sudah mencapai stadium akhir. Telat mendapatkan penanganan membuat kanker lebih sulit diatasi.

Namun, kita bisa berjaga-jaga dengan mengetahui gejala kanker yang bisa diprediksi apabila kita lebih peka terhadap kondisi tubuh. Semakin cepat diketahui, peluang untuk sembuh pun jadi semakin tinggi.

Keluhan yang menjadi gejala awal kanker termasuk umum dan seringkali mirip dengan penyakit lain. Namun Anda bisa memeriksakan diri ke dokter jika mengalami beberapa gejala berikut:

1. Rasa lelah berlebihan

Rasa lelah berlebihan bisa menjadi salah satu gejala awal kanker yang paling umum. Hal ini terjadi karena sel-sel kanker di dalam tubuh menggunakan nutrisi untuk berkembang. Akibatnya, nutrisi tidak dapat diserap oleh tubuh dan mengubahnya menjadi energi. Inilah yang menyebabkan penderita kanker merasa sangat lelah meskipun telah mengurangi aktivitas dan telah beristirahat dengan cukup.

2. Berat badan turun drastis

Turunnya berat badan penderita kanker disebabkan oleh sel tubuh yang sehat diserang oleh sel kanker secara terus menerus. Kejadiannya ini biasanya terjadi tanpa sebab yang jelas dan dalam waktu yang cepat. Berat badan yang turun drastik biasanya merupakan gejala awal dari kanker pankreas, kanker pankreas, kanker esofagus, kanker paru, dan kanker lambung.

3. Pendarahan

Beberapa jenis kanker dapat menyebabkan pendarahan. Misalnya seperti kanker usus dan kanker anus, darah bisa ikut keluar ketika buang air besar. Sedangkan pada kanker prostat atau kanker kandung kemih, darah bisa muncul saat buang air kecil.

Tak hanya pendarahan luar, pendarahan juga bisa terjadi pada organ dalam dan lebih sulit dideteksi. Jika Anda mengalami pendarahan saat batuk atau muntah, atau pendarahan dari vagina yang terjadi diluar masa menstruasi, artinya Anda perlu waspada. Periksakan diri ke dokter jika diperlukan.

4. Benjolan pada anggota tubuh

Jika Anda merasakan benjolan pada anggota tubuh terutama yang teraba keras dan semakin membesar, segera periksakan diri ke dokter. Benjolan seperti ini bisa jadi merupakan gejala awal kanker.

Misalnya benjolan payudara dapat menjadi tanda kanker payudara. Benjolan pada leher menjadi tanda pembengkakan kelenjar getah bening, dapat menjadi tanda gejala awal kanker tiroid, kanker mulut, kanker tenggorokan, dan kanker laring (kotak suara).

5. Perubahan warna kulit

Perubahan warna kulit bisa menjadi pertanda gejala awal kanker. Selain itu, perubahan bentuk tahi lalat juga bisa menjadi salah satu gejala awal kanker. Apabila tahi lalat berubah bentuk menjadi asimetris, pinggirannya tidak beraturan, berubah warna, bertambah besar, terasa gatal atau berdarah, tanda-tanda itu bisa menandakan kanker kulit.

Perubahan lain pada kulit seperti sakit kuning, hiperpigmentasi atau bercak hitam, pertumbuhan rambut atau bulu yang tidak normal maupun kulit kemerahan juga perlu diwaspadai.

 

BACA HALAMAN SELANJUTNYA -->

Sumber : alodokter
Halaman :
12Tampilkan Semua

Ikuti Kami