Redeeming Love, Film yang Angkat Cerita Dari Kisah Hosea dan Gomer. Berikut 4 Faktanya…
Sumber: Youtube.com

News / 28 January 2022

Kalangan Sendiri

Redeeming Love, Film yang Angkat Cerita Dari Kisah Hosea dan Gomer. Berikut 4 Faktanya…

Lori Official Writer
26644

Redeeming Love menceritakan tentang seorang wanita bernama Angel, yang dipaksa menjadi pelacur di usia muda. Tetapi pada akhirnya dia diselamatkan oleh Michael, seorang pria Kristen yang mencintai wanita muda tersebut dengan segenap hatinya.

Wanita bernama Angel ini rupanya sudah hidup di tengah dunia prostitusi seumur hidupnya. Dia bahkan memendam trauma akibat dilecehkan oleh para pria.

Michael yang merupakan seorang petani mendengar bahwa Tuhan menyuruhnya untuk mencari seorang istri. Hingga suatu kali, Michael mendengar suara seorang wanita menjerit. Lalu dia mencari suara tersebut dan menemukan Angel berada di sebuah rumah bordil. 

Michael pun menebus Angel dari sana dan membawanya pulang. Sayangnya, setelah dirawat dan sembuh Angel meninggalkan rumah Michael dan kembali ke rumah bordil.

Namun Michael tak berhenti sampai di sana. Dia terus berjuang untuk mengeluarkan Angel dari dunia malam tersebut dan menawarkan kehidupan yang lebih baik.

 

Baca Juga: 

4 Film Terbaru yang Tayang di Bioskop Bulan Desember Ini

Keren Banget! Film I Am Patrick Bikin Mindblowing!

 

Lalu apa yang membuat film Redeeming Love mirip seperti kisah dalam kitab Hosea? Berikut 4 faktanya.

Fakta 1: Penulis Mengadaptasi Kisah Dari Kitab Hosea

Redeeming Love merupakan film yang awalnya diadaptasi dari novel laris karya Francine Rivers. Rupanya kisah ini diinspirasi dari kisah pria saleh yang ditulis dari kitab Hosea.

Novel ini pertama kali dirilis pada tahun 1991 dan sudah terjual lebih dari 3 juta kopi dan telah diterbitkan lebih dari 30 bahasa.

Kita semua tahu akhir kisah Hosea, dimana kita diingatkan bahwa cinta yang ditawarkan dunia sangat berbeda jauh dari cinta sejati yang ditawarkan oleh Tuhan.

 

Fakta 2: Hosea Berkorban Demi Gomer, Sama Seperti Michael Berkorban Demi Angel

Sama seperti Hosea yang menerima Gomer apa adanya, hal serupa juga dialami oleh Michael dalam film Redeeming Love. 

Secara umum, film ini bercerita tentang keberdosaan manusia dan kasih Tuhan yang tidak pernah berkurang. Bagaimana Michael terus berjuang untuk membawa Angel keluar meninggalkan dunia tersebut, merupakan ilustrasi dari bagaimana Tuhan tak pernah lelah mengejar kita dan menyelamatkan kita dari dosa. 

 

 

BACA HALAMAN BERIKUTNYA --->

Sumber : Jawaban.com
Halaman :
12Tampilkan Semua

Ikuti Kami