Penting! Ini 7 Kemampuan Dasar yang Harus Anak Miliki Sejak Dini untuk Masa Depannya

Parenting / 19 January 2022

Kalangan Sendiri

Penting! Ini 7 Kemampuan Dasar yang Harus Anak Miliki Sejak Dini untuk Masa Depannya

Contasia Christie Official Writer
2333

Parents, sadar tidak sadar ada beberapa kemampuan yang WAJIB dimiliki oleh anak sebelum mereka beranjak dewasa dan hidup jauh dari rumah. Mumpung mereka masih berada di golden age, ini adalah saat yang tepat bagi kita untuk mengajarkan kemampuan penting ini. Karena di umur mereka, dengan rasa ingin tahu yang besar, anak bisa menguasai kemampuan bertahan hidup ini dengan cepat.

Berikut ini 7 kemampuan hidup yang wajib anak miliki sebelum beranjak dewasa!

1. Empati

Semua orang diciptakan oleh Tuhan dengan keunikan dan kelebihan masing-masing. Kita sebenarnya saling terkoneksi dan saling bergantung satu dengan yang lain. Oleh karena itu, anak harus dibekali kemampuan untuk berempati, lebih dari bersimpati kepada orang lain.

Empati anak dapat berkembang dengan baik lewat pola asuh yang positif. Kita harus sensitif dan merespon anak kita. Caranya bisa menggunakan validasi dan punya komunikasi yang baik dengan mereka. Jadilah teladan dengan mencontohkan bagaimana berempati pada anak terlebih dulu.

2. Higienitas / perawatan diri

Perawatan diri yang baik adalah salah satu bentuk ungkapan syukur kita kepada Tuhan dan bagaimana kita bisa menjaga tubuh yang sudah Tuhan berikan. Latihlah anak untuk punya waktu tidur yang cukup, makan makanan sehat, membersihkan dirinya, dll.

3. Memelihara rumahnya

Mengurus rumah tidak hanya tugas seorang ibu, tapi seluruh anggota keluarga. Ajarkan anak untuk mengurus rumah agar kelak saat mereka dewasa nanti dan memiliki tempat tinggal sendiri (entah itu kos, kontrakan, rumah pribadi), mereka bisa merawatnya dengan baik. Seperti membetulkan toilet yang rusak, memasang lampu, menyapu, mengepel, mencuci dan menyetrika baju, dll.

4. Belanja kebutuhan sehari-hari dan memasak

Biasanya orang tua yang memiliki anak laki-laki kurang memperhatikan hal ini. Padahal mengolah makanan adalah keterampilan dasar yang HARUS mereka kuasai juga dalam hidupnya untuk bertahan hidup. Dengan terbiasa belanja kebutuhan sehari-hari lalu mengolahnya, saat dewasa mereka bisa lebih mandiri dan hemat.

BACA SELANJUTNYA...

5. Manajemen waktu

Kemampuan ini harus dimulai dari rumah. Buatlah papan kegiatan yang berisi jadwal anak dengan reward menarik. Misalnya anak boleh menempelkan stiker lucu setelah berhasil menepati waktunya. Dan di akhir minggu atau bulan, mereka bisa mendapatkan reward, seperti family time, jalan-jalan, mainan, atau hal yang tidak perlu mahal tapi bermakna untuk anak.

6. Mengatur keuangan

Hal paling pentung selain manajemen waktu adalah mengatur keuangan. Parents bisa mulai melakukan saat mereka mulai bersekolah lewat uang saku. Latihlah anak agar selalu menyisihkan terlebih dahulu untuk persembahan, lalu menabung, kemudian hal-hal yang konsumtif.

7. Bersyukur dan Berdoa

Yang tidak kalah penting dari semuanya adalah mengajarkan anak agar selalu mengucap syukur dan berdoa dalam setiap kondisi yang mereka alami. Parents juga bisa mengajaknya untuk menjadi relawan atau donatur bagi anak-anak yang membutuhkan atau bencana alam. Anak juga harus terbiasa berdoa sendiri agar mereka bisa dekat dengan Tuhan tanpa takut ataupun bingung.

 

Semoga artikel ini bisa membantu para orang tua agar memiliki anak yang mandiri dan mampu menghidupi firman Tuhan dalam kesehariannya. Tuhan Yesus memberkati.

Sumber : crosswalk
Halaman :
Tampilkan per Halaman

Ikuti Kami