Berikan Kado Terbaik Adalah Sumber Sukacita Terbesar Kepada Orang Lain
Sumber: pexels

Kata Alkitab / 5 December 2021

Kalangan Sendiri

Berikan Kado Terbaik Adalah Sumber Sukacita Terbesar Kepada Orang Lain

Lori Official Writer
3649

Bahkan sebungkus nasi bisa menjadi pemberian yang begitu berharga jika diberikan kepada seseorang yang sedang kelaparan. Anda mungkin tidak punya cukup banyak uang untuk membeli sesuatu yang lebih mahal dari sebuah kaos. Tetapi jika Anda memberinya kepada orang yang membutuhkan kaos saat itu, maka orang yang menerimanya akan begitu bersukacita. Inilah bukti dari kasih dan kepekaan Anda terhadap situasi dan kondisi orang lain.

Orang Majus mungkin memberikan barang-barang yang sangat berharga dan bernilai untuk dipersembahkan kepada Yesus, seperti emas, kemenyan dan mur. Tetapi hal itu sepadan dengan apa yang mereka punya saat itu. Karena kita orang-orang Majus ini berasal dari negara yang kaya.

Tetapi Anda tidak perlu memberikan emas kepada orang lain untuk membuat mereka bahagia. Apalagi jika Anda tidak cukup uang untuk membelinya. Kita hanya perlu memberi sesuai dengan kesanggupan kita sendiri. Jadi jangan pernah perhitungan!

 

Baca Juga: 5 Ide Yang Sangat Menarik Dalam Melewati Natal Bersama Keluarga!

 

Sebelum membeli kado, bayangkanlah bagaimana orang yang menerima begitu senang dan bersukacita atas pemberian Anda. 

“Hendaklah masing-masing memberikan menurut kerelaan hatinya, jangan dengan sedih hati atau karena paksaan, sebab Allah mengasihi orang yang memberi dengan sukacita.” (2 Korintus 9: 7)

Apakah Anda bahagia jika kado yang Anda berikan kepada orang lain membuatnya bahagia? Tuhan saja mau disenangkan dengan pemberian terbaik kita, tentu saja hal serupa juga berlaku dengan kita. 

Mari renungkan ayat di bawah ini dan minta Tuhan untuk menuntun Anda untuk memberikan kado terbaik yang Anda punya untuk orang lain.

“Ada yang menyebar harta, tetapi bertambah kaya, ada yang menghemat secara luar biasa, namun selalu berkekurangan. Siapa banyak memberi berkat, diberi kelimpahan, siapa memberi minum, ia sendiri akan diberi minum.” (Amsal 11: 24-25)

Sumber : Jawaban.com
Halaman :
12Tampilkan Semua

Ikuti Kami