Serunya Pengumuman 3 Besar Church Talent Festival 2021, Ini Dia Juaranya!
Sumber: Jawaban.com

News / 4 October 2021

Kalangan Sendiri

Serunya Pengumuman 3 Besar Church Talent Festival 2021, Ini Dia Juaranya!

Lori Official Writer
2701

Apakah kamu sudah tahu siapa juara Church Talent Festival (CTF) yang diadakan oleh Superbook Indonesia? 

Bertepatan dengan perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) CBN ke 22 tahun dalam siaran Live Streaming 22 Jam di Jawaban Channel pada 3 Oktober 2021 lalu, juara CTF 2021 pun diumumkan. 

Dari jumlah nilai yang dikumpulkan, host Superbook Indonesia yaitu Daniel Tambunan, Hevy Terry dan Nanda secara live mengumumkan pemenang dengan kategori juara terfavorit penonton, juara 2 dan juara 1 terbaik.

 

Baca Juga: Meriahnya Perayaan CBN Anniversary 22

 

Dengan perasaan yang cukup mendebarkan, kak Hevy dan Daniel pun membacakan juara kategori terfavorit pilihan penonton sesuai dengan hasil voting yang dikumpulkan selama 22 jam di Live Streaming Jawaban Channel HUT CBN 22 Tahun pada 2-3 Oktober 2021. Kategori ini jatuh kepada Nathania Enda Karina Kaban dari Gereja Bethel Indonesia Rock Ministri Satelit Sanor, Bali.

“Dengan bangga kami mengumumkan juara terfavorit penonton Live Streaming 22 jam CBN Indonesia adalah Nathania Enda Karina Kaban dari Gereja Bethel Indonesia Rock Ministri Satelit Sanor, Bali,” demikian diumumkan oleh Daniel dan Hevy.

Di CTF sendiri, Nathania menunjukkan bakat menggambarnya yang mumpuni dengan melalui beragam karakter. Bukan hanya menunjukkan proses menggambar yang sangat detail, dia juga menyuguhkan tampilan video yang menarik untuk ditonton. 

Meski merasa cukup kaget, namun juara terfavorit CTF 2021 ini dengan penuh haru menyampaikan ucapan syukurnya.

“Saya sangat bersyukur sudah mendukung saya ada sampai di sini. Saya berterima kasih,” ungkapnya.

 

Sementara juara kedua jatuh kepada Karen Putri Carissa dari NGJ19 Gereja Persekutuan Pemberitaan Injil Kristus Timotius Ngabang.

Anak remaja perempuan ini memiliki bakat dance yang sangat baik. Sebagai solois dance, Karen dengan percaya diri menunjukkan bakatnya kepada publik.

“Pertama, aku bersyukur punya talenta yang sudah dikasih sama Tuhan. Terima kasih dan pastinya aku sangat bersyukur. Terima kasih juga buat orangtua yang sudah mendukung apa yang aku lakukan,” ungkapnya.

 

 

Baca Juga: Ini Lho Pengumuman 22 Besar Church Talent Festival, Yuk Cek Namanya di Sini...

 

Puncak acara akhirnya tiba juga, Kak Daniel, Nanda dan Hevy, secara bersama-sama kembali ke panggung yang mengumumkan juara 1 CTF 2021 yang jatuh kepada Reven Bureni dari Gereja Bethel Indonesia Jemaat Baun.

 

Kemenangan Reven tidak terlepas dari penampilannya yang memukai lewat video motivasi bertema ‘Kemenangan’ yang dia buat bersama tim gerejanya. Bukan hanya memiliki potensi berakting, Reven juga menunjukkan bakatnya sebagai deklamator yang sangat baik. 

“Terima kasih atas semua yang mendukung saya. Ada guru sekolah minggu dan ibu saya,” ungkap Reven.

Nilai plus lainnya yang juga dimiliki juara 1 CTF 2021 ini adalah isi konten yang relevan dengan kehidupan anak-anak desa yang dianggap tidak punya harapan. Reven pun mengingatkan supaya semua anak tetap semangat, terus maju dan berlari meraih mimpinya.

Di dalam video kontes yang dikirimkan oleh Reven ditutup dengan ayat pengingat, yaitu 1 Korintus 9: 24 yang isinya, “…bahwa dalam gelanggang pertandingan semua peserta turut berlari, tetapi bahwa hanya satu orang saja yang mendapat hadiah? Karena itu larilah begitu rupa, sehingga kamu memperolehnya!”

 

Baca Juga: Aneka Ragamnya, Ini Lho Karya-karya Anak Remaja Church Talent Festival yang Terkumpul

 

Selamat buat ketiga juara. Semoga bakat-bakat yang dimiliki masing-masing terus terasah dan dipakai untuk memuliakan Tuhan ya. Dan untuk peserta yang belum menang, jangan patah semangat ya. Terus kembangkan bakat dengan mengikuti beragam ajang lomba di gereja maupun di luar gereja.

Sumber : Jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami