Sebut Negara Kristen, Pemerintah Hungaria Wajibkan Bantu Umat Kristen Teraniaya Lho
Sumber: The Victorian Web

News / 23 August 2021

Kalangan Sendiri

Sebut Negara Kristen, Pemerintah Hungaria Wajibkan Bantu Umat Kristen Teraniaya Lho

Lori Official Writer
2847

Lestarikan Nilai-nilai Alkitab

Negera yang mengklaim diri sebagai ‘negara Kristen’ ini benar-benar mengawasi cara hidupnya sesuai dengan nilai-nilai tradisional negara tersebut. Karena itu mereka masih sangat berhati-hati dengan pengaruh dari UNI Eropa dan para penggiat LGBT.

Baru-baru ini Hungaria bahkan membuat gempar setelah parlemen Hungaria, Majelis Nasional, mengesahkan undang-undang perlindungan terhadap anak-anak dari paparan konten seksual yang tidak pantas, termasuk konten homoseksual. Bukan hanya itu saja, Hungaria juga dengan tegas memberikan hal kepada para orangtua untuk mempertahankan control tunggal atas pendidikan seksual untuk anak.

“Kami melihat lobi yang sangat kuat di Uni Eropa untuk mendorong ideologi gender melalui arahan dan undang-undang Uni Eropa dan itu adalah inisiatif yang kuat yang pada akhirnya akan wajib diterapkan di negara-negara anggota Uni Eropa sehingga kami membuatnya. Melakukan tindakan ini melindungi seluruh sistem hukum kami dari lobi yang sepenuhnya asing dari nilai-nilai rakyat Hungaria,” terang Tristan.

 

Baca Juga: Syukurlah, Hungaria Terima Suaka Artis Iran yang Percaya Yesus Ini

 

Bantuan Hungaria Jadi Berkat

Melalui bantuan terhadap orang-orang Kristen teraniaya, Tristan mengakui jika ada begitu banyak kesaksian yang memberkati yang kerap dia terima dari para korban.

“Saya telah bertemu dengan para pahlawan iman sejati di komunitas Kristen yang teraniaya dan saya telah memperoleh kekuatan seperti itu dari kesaksian mereka, dari iman mereka meskipun semua ancaman dan penghinaan yang mereka hadapi itu juga merupakan pengalaman iman yang sejati bagi saya,” ungkapnya.

Menurutnya, melalui pengalaman penderitaan iman saudara-saudari yang mereka bantu di negara-negara Timur Tengah dan Afrika, mereka telah mendapat begitu banyak pesan mendalam tentang bagaimana seharusnya menjaga iman dan menjaga identitas kita di dalam Kristus.

Selama menjalani misi ini, Tristan mengaku jika orang-orang yang bekerja dengannya di departemen tersebut merasakan hal yang sama karena memiliki pemahaman pentingnya misi pertolongan tersebut.

Baru-baru ini, Afghanistan dikuasai oleh Taliban. Ada banyak umat Kristen yang berada di sana yang sedang menghadapi ancaman nyata atas iman mereka. Karena itu, mari berdoa supaya semakin banyak organisasi yang terbeban untuk membantu umat Kristen di sana. Anda juga bisa berdoa dari rumah dan meminta perlindungan dan kekuatan dari Tuhan atas saudara-saudara seiman di berbagai belahan negara.

 

Buat Anda yang tergerak mendukung pelayanan CBN Indonesia menjadi saluran berkat bagi orang di luar sana, yuk bergabung menjadi mitra CBN. 

DAFTAR

Sumber : CBN News | Jawaban
Halaman :
12Tampilkan Semua

Ikuti Kami