Teruntuk Ayah, Jangan Katakan ‘Tidak’ Saat Anak Minta 5 Hal Ini…
Sumber: Freepik.com

Relationship / 29 May 2021

Kalangan Sendiri

Teruntuk Ayah, Jangan Katakan ‘Tidak’ Saat Anak Minta 5 Hal Ini…

Lori Official Writer
2953

Di saat-saat sibuk itu, anak mungkin ikut memperhatikan lalu dengan terbeban dia bertanya, ‘Pa, aku bisa bantu?’ 

Jangan pernah menolak tawaran anak. Walaupun kamu merasa anak hanya akan menambah beban pekerjaan, tapi ingatlah bahwa itu adalah momen seorang ayah mengajarkan anak tentang tanggung jawab. 

Doronglah anak untuk bisa meniru tindakan ayahnya. Ajarkan juga anak tentang kerja sama yang baik dalam tim. 

5. Saat anak bertanya, "Bisa gak aku ngomong bareng Papa."

Gak semua anak berani menanyakan hal ini ke ayahnya. Karena kebanyakan anak lebih tertutup dengan masalahnya. Karena itulah jangan pernah menolak atau mengabaikan kebutuhan anak. Bisa saja mereka memang sedang menghadapi sesuatu dan ingin menyampaikan apa yang mereka alami secara terbuka. 

Jadi, selalu berikan waktu untuk mau jadi pendengar dan juga sahabat bagi anak. Bahkan saat mereka semakin tumbuh dewasa, jangan pernah menolak untuk terlibat dalam urusan kehidupannya. 

 

Baca Juga: Sedih Ditinggal Pergi Sang Mama, Marcello Dikuatkan Karena Tuhan

 

Saat anak meminta hal ini ke ayahnya, itu artinya anak benar-benar percaya kepada ayahnya dan semua pandangan dan pemikirannya.

Anak selalu berharap jika ayah bisa jadi pribadi yang selalu ada untuk mereka. Anak berharap dalam setiap proses tumbuh kembangnya, ada sosok ayah yang terus hadir mendampingi dan ketika mereka tumbuh dewasa ayah bisa jadi sahabat terdekat anak. 

Tentu saja untuk selalu ada untuk anak jadi tantangan tersendiri bagi sebagian ayah. Sebagian bisa jadi karena kesibukan dan jarak. Apapun penghalangnya usahakanlah untuk selalu membangun komunikasi dan hubungan yang akrab dengan anak. Buat dirimu selalu bisa diandalkan kapanpun anak butuh.  

Sumber : Allprodad.com
Halaman :
12Tampilkan Semua

Ikuti Kami