Kembangkan Potensimu, Belajar Buat Video Yang Bukan Hanya Viral Tapi Berdampak Positif
Sumber: Jawaban

News / 12 November 2020

Kalangan Sendiri

Kembangkan Potensimu, Belajar Buat Video Yang Bukan Hanya Viral Tapi Berdampak Positif

Puji Astuti Official Writer
1613

Besarnya peluang dalam dunia media dan mudahnya akses dan alat untuk membuat video, menarik banyak orang berlomba-lomba untuk menghasilkan karya yang bisa viral. Namun sayangnya, dari banyak video yang viral, tidak semua memberikan dampak atau nilai-nilai yang positif. 

"Buat konten atau program itu dampaknya besar banget untuk orang-orang yang menyaksikan," demikian ungkap Nixbrent, produser program Superyouth dalam webinar Kembangkan Potensimu : Video Production, pada Sabtu, 7 November 2020 lalu. 

"Viewer itu juga penting, tapi yang lebih penting dari itu adalah dampaknya sih," demikian ia menekankan pentingnya nilai-nilai positif dalam pembuatan konten video. 

Pernyataan tersebut dibenarkan oleh Gamaliel Paulus, Head of TV Format Content di MNC TV yang menjadi salah satu pembicara webinar ini. Menurut Gamaliel ketika kehidupan orang diubah oleh konten yang dibuatnya, "itu ada suatu kepuasan, ada suatu kebahagiaan, sukacita yang luar biasa yang tidak bisa dibayar dengan apapun juga."

Dalam webinar ini Gamaliel Paulus mengajarkan cara memproduksi video mulai dari mencari ide yang kreatif, menulis naskah, tehnik shooting hingga proses post-production.  Dalam hal menemukan ide, Gamaliel memberikan tips penting untuk para content creator. 

“Menemukan ide, nomor satu kita mesti connect kepada sumber ide yang tidak terbatas (Tuhan-red), karena ide manusia itu terbatas,” demikian ia sharing bagaimana ia juga berdoa saat mencari ide.

Dalam webinar ini, peserta juga bisa mengajukan pertanyaan dan berdiskusi dengan para pembicara. Jadi, ada banyak inspirasi dan masukan yang akan membuat peserta berkarya dengan lebih baik lagi. 

Untuk itu pastikan Anda untuk ikut Webinar Potensi selanjutnya yang akan diadakan pada 13 November 2020, tentang Public Speaking bersama Choky Sitohang dan Mark McClendon serta pada 14 November 2020 tentang Music Production bersama Igor Saykoji, Yonatan Nugroho, Yeshua Abraham dan Christian Bong. Informasi lengkap dan pendaftaran kunjungi https://www.superyouth.id/webinarpotensi  .

 

 

Halaman :
1

Ikuti Kami