Gak Ada Yang Instan! Artis Jessica Mila Ternyata Dulunya Gak Suka Akting Lho..
Sumber: jawaban.com

Youth / 9 November 2020

Kalangan Sendiri

Gak Ada Yang Instan! Artis Jessica Mila Ternyata Dulunya Gak Suka Akting Lho..

Claudia Jessica Official Writer
2131

Karir yang dicapai saat ini merupakan hasil dari kerja keras yang telah dilakukannya sejak berusia 10 tahun. Nama Jessica Mila sudah banyak diketahui masyarakat melalui karirnya yang gemilang. Namun, dibalik karir yang gemilang, tersimpan rahasia yang belum pernah diketahui orang lain. Siapa sangka jika Jessica ternyata pernah tidak menyukai akting. Lantas, bagaimana dirinya bisa berhasil seperti sekarang?

Kesulitan yang dihadapi

Pada awalnya, Jessica Milla adalah seseorang yang tidak menyukai akting. Menurutnya, ia adalah seseorang yang tidak berbakat dan sangat pemalu sehingga mengalami banyak tekanan ketika harus melakukan shooting.

Namun, Jessica tidak menyerah dan tekun berdoa pada Tuhan. Hingga akhirnya, Jessica menyadari bahwa Tuhan menetapkan jalannya sedemikian rupa karena ada rencana Tuhan yang harus Jessica genapi, yaitu untuk memberkati keluarganya dalam hal finansial.

Proses yang dilewati

Berbagai film, sinetron dan ftv telah dicobanya sejak duduk di sekolah dasar. Namun, honor yang didapatkan tak sebanding dengan usaha yang dilaluinya. Tak jarang, pekerjaan yang Jessica terima berpotensi mengganggu sekolahnya.

Jessica mengaku bawha dirinya adalah seseorang yang menyukai sekolah dan ia takut apabila nilainya menurun, takut tidak pintar dan malu degan teman-temannya. Hal ini menjadi pergumulan bagi Jessica.

Tapi, setiap ketakutan yang Jessica alami dijawab seluruhnya oleh Tuhan.

“Aku takut kalau shooting bikin sekolah terganggu, akhirnya Tuhan jawab, aku bisa lulus tepat waktu. Aku takut kalau gara-gara shooting, aku jadi ga bisa ikut ektrakulikuler yang aku mau, aku pengen ikut ekskul cheers (cheerleader), ikut ekskul dance, aku pengen ikut organisasi yang ada di sekolah, kayak OSIS, Tuhan jawab semuanya. Jadi kayak schedule aku tuh udah diatur gitu sama Tuhan. Entah gimana aku bisa menjalankan itu dengan baik, Puji Tuhan banget,” cerita Jessica kepada tim superyouth.

Jessica megaku bahwa jika kembali melihat masa lalunya tersebut, dirinya masih merasa takjub akan kebaikan Tuhan. Dia mengungkapkan, apabila kita berjalan bersama Tuhan, tidak ada satu hal pun yang perlu dikhawatirkan.



Baca juga: Claudia Emmanuela, Juara The Voice German yang Menyerahkan Hidupnya Untuk Tuhan


“Aku bersyukur, aku mengalami proses itu dari aku masih kecil,” kata Jessica.

Menjelang lulus kuliah, Jessica mengaku mendapat tawaran menjadi pemeran utama di sebuah sinteron yang membuat karirnya semakin menanjak.

Tips dari Jessica untuk mengetahui rencana Tuhan dalam kehidupan kita

Pertama, bangun hubungan dengan Tuhan. Dengan sering membaca firman tuhan dan berdoa, kita akan menjadi lebih peka dengan apa yang Tuhan inginkan.

Beryukur, awalnya Jessica merasa tidak menyukai karirnya karena dirinya seringkali mengeluh. Tetapi hal tersebut berubah ketika Jessica mulai mensyukuri pekerjaannya. Ia merasa lebih senang dan menikmati karirnya sejak saat itu.

Menurutnya, pekerjaannya menjadi menyenangkan karena ia melakukan hal tersebut untuk memuliakan Tuhan dan menjadi berkat bagi banyak orang.

“Selama apa yang kalian lakuin itu positif, dan tujuannya untuk memuliakan namaTuhan atau untuk menjadi berkat untuk orang lain, ya berarti itu memang bagian dari rencana Tuhan di kehidupan kalian,” pungkasnya.

Apapun yang kita lakukan, tujuannya bukanlah untuk meninggikan diri sendiri. Mengembangkan talenta yang kita punya, digunakan untuk menjadi berkat bagi orang lain, bukan sekedar untuk diri kita sendiri.

Peran Yesus dalam karir dan kehidupan Jessica

“Tuhan Yesus yang emang bantu aku dan percayakan aku untuk pekerjaan-pekerjaan itu dan memapukan aku dalam setiap prosesnya.”

Setiap proses yang Jessica lewati selalu ada campur tangan Tuhan. Jessica mengakui bahwa pada awalanya, dia sama sekali tidak memiliki pengalaman ataupun bakat dalam berakting.

“Disetiap langkah aku, itu semua karena peran Tuhan,” katanya.

Ayat favorit yang menguatkan

Kolose 3: 23 “Apa pun juga yang kamu perbuat, perbuatlah dengan segenap hatimu seperti untuk Tuhan dan bukan untuk manusia.”

“Ketika kita melakukan sesuatu, kita kerja sama orang, orang itu bisa aja ngecewain kita. Terus kita jadi males atau jadi ‘ah udahlah’. Tetapi, ketika kita berusaha untuk melakukan itu untuk menyenangkan hati Tuhan, atau melakukan itu dengan segenap hati kita, seperti kita melakukan pekerjaan itu untuk Tuhan, yang ga pernah mengecewakan kita. Itu bisa menguatkan kita banget,” jelas Jessica.

Selain Kolose 3: 23 ada satu lagi ayat yang menjadi penguat Jessica, yang terdapat pada Matius 5: 14a yang berbunyi, “Kamu adalah terang dunia.”

Hal ini terus memotivasi Jessica untuk menjadi seseorang yang dapat menginspirasi banyak orang. Ayat ini menjadi penguat Jessica ketika berada dimanapun, untuk membuat suasana lebih damai, menyenangkan dan memberikan dampak yang baik untuk orang disekitarnya.

Kamu merasa kehilangan arah dan butuh konseling? Sahabat 24 siap membantu! Kunjungi http://bit.ly/inginKonseling atau klik disini.

Mau nonton video lengkap Jessica Mila dengan tim superyouth? Cek di bawah ini!

 

Sumber : superyouth | jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami