Pandemi Begini, Kita Perlu Tingatkan Imunitas Tubuh. Gak Repot Kok! Gini Caranya …
Sumber: The Daiquiri Diaries

Health / 16 September 2020

Kalangan Sendiri

Pandemi Begini, Kita Perlu Tingatkan Imunitas Tubuh. Gak Repot Kok! Gini Caranya …

Claudia Jessica Official Writer
2473

Di masa pandemi begini, hanya flu dan batuk sedikit saja kita sudah bisa dicurigai dan diwaspadai oleh orang-orang sekitar. Terlebih lagi virus corona yang menyebar dengan cepat dan masih menyerang negara kita hingga saat artikel ini ditulis.

Jika sistem imun kita lemah, tubuh pun akan mudah terserang penyakit. Sebaliknya jika sistem tubuh kita kuat, ia akan bekerja dengan efisien dan menghdapi musuh kita.

Itu sebabnya, penting bagi kita untuk lebih menjaga sistem imun di masa seperti ini. Untuk menjaga dan meningkatkan imunitas tubuh, ada sejumlah cara yang bisa kita lakukan, yaitu:

1. Mengonsumsi makanan yang kaya vitamin C

Vitamin C mampu meningkatkan imunitas tubuh. Jika kebutuhan vitamin C harian kita terpenuhi, sistem imun dan kesehatan tubuh pun akan lebih terjaga sehingga tidak mudah diserang penyakit.

Salah satu jenis makanan yang mengandung banyak vitamin C adalah buah. Meskipun jeruk lebih dikenal kaya akan vitamin C, sebenarnya buah-buah lain seperti jambu biji, pepaya, stroberi, dan kiwi juga kaya akan vitamin C.

Bahkan, jambu biji mengandung vitamin C dua kali lebih banyak daripada buah jeruk. Untuk mengonsumsinya, kamu bisa memakannya secara langsung atau meminumnya menjadi jus. Sumber vitamin C yang alami, lebih baik dikonsumsi tanpa menambahkan terlalu banyak gula.

2. Mengonsumsi makanan bernutrisi

Konsumsilah makanan yang memiliki kandungan nutrisi seimbang. Mengonsumsi makanan sehat, seperti sayur, buah, daging tanpa lemak, kacang-kacangan, dan biji-bijian, dalam jumlah yang cukup dapat membantu menjaga dan meningkatkan imunitas tubuh.

3. Beristirahat yang cukup

Sepele tapi istirahat yang cukup sangat berpengaruh bagi kesehatan dan imun kita. Waktu tidur yang dibutuhkan oleh orang dewasa adalah 7-9 jam. Remaja, membutuhkan 8-10 jam waktu untuk tidur, dan anak-anak membutuhkan 9-10 jam waktu tidur. Waktu tidur selengkapnya yang dibutuhkan sesuai usia dapat kamu dilihat DI SINI.

4. Olahraga rutin

Mungkin kamu merasa bahwa olahraga itu melelahkan. Namun sebaliknya, olahraga justru memberikan kamu kebuguran hingga kualitas tidur yang nyenyak. Olahraga secara rutin dapat meningkatkan imunitas tubuh yang kuat.

5. Jaga kebersihan diri

Salah satu hal terpenting dalam menjaga kesehatan yakni dengan menjaga kebersihan diri. Agar tidak mudah terserang penyakit, jagalah kebersihan diri dengan baik.

Cara yang paling mudah untuk dilakukan adalah dengan membiasakan diri mencuci tangan sebelum dan setelah makan, serta setelah batuk, bersin, membuang sampah, menggunakan kamar mandi, atau mengganti popok bayi.

Selain melakukan kelima hal di atas, kamu juga perlu bersikap rileks atau hinder dan menghindari stres. Stres merupakan salah satu faktor sumber penyakit.

Tetap sehat ya JCers!

Oh iya! Kalau kamu mengikuti tips kesehatan yang praktis di masa pandemi, kamu bisa daftarkan diri dalam webinar bertajuk “Cara Praktis Hidup Sehat di Masa Pandemi” yang akan diadakan pada hari Sabtu, 26 September 2020 pukul 09.00 WIB melalui zoom ya.

Untuk mendaftarkan diri, kamu bisa klik DI SINI.

Sumber : alodokter
Halaman :
1

Ikuti Kami