Sedih Habis Ditolak Kerja, Jangan Nyerah! Yuk Bikin Lamaran Baru Pakai Langkah Ini…
Sumber: JobsDB

Finance / 9 July 2020

Kalangan Sendiri

Sedih Habis Ditolak Kerja, Jangan Nyerah! Yuk Bikin Lamaran Baru Pakai Langkah Ini…

Lori Official Writer
2921

Baru-baru ini, akun Twitter @hrdbacot memposting sebuah curhatan dari pelamar yang baru ditolak salah satu perusahaan. Dia menyampaikan kesedihannya karena balasan penolakan dari HRD perusahaan tersebut cukup menyayat hati.

Si pelamar kerja menceritakan kalau dia ditolak oleh salah satu perusahaan IT. Setelah mengajukan lamaran yang dimana kualifikasi sangat sesuai dengannya kecuali satu syarat bahwa perusahaan itu butuh kandidat yang punya pengalaman kerja selama 5 tahun. Tapi karena modal coba-coba, dia pun nekad mengirim lamaran tersebut.

Sayangnya, hanya karena gak memenuhi satu kualifikasi itu, HRD perusahaan pun mengirim email penolakan yang cukup menyakitkan hati. Di sana dituliskan, "Walaupun latar belakang Anda sangat mengesankan, tapi setelah melakukan review lebih lanjut, tim tidak bisa memilih Anda sebagai kandidat yang ideal untuk posisi dan kebutuhan saat ini.

Namun, kamu senang melibatkan Anda di lowongan pekerjaan yang akan datang. Silahkan menginformasikan jika Anda ingin kami menghapus data Anda."

Menanggapi email penolakan ini, @hrdbacot pun mulai mempertanyakan pengikutnya apakah ada yang pernah menerima penolakan sekejam ini.

“Ada yang pernah dapat feedback se”galak” ini ketika apply di suatu perusahaan? tapi gak setega ini juga ke kandidat L. Ada yang pernah dapet penolakan yang lebih galak dan tega selain ini?” tulisnya.

Lamaran kerja ditolak mentah-mentah memang bikin sedih. Tapi bukan berarti kita menyerah dan larut bukan? Intinya, masih ada banyak kolam ikan yang bisa kita pancing. Jadi pakailah penolakan ini sebagai pelajaran untuk terus membenahi diri.

Membenahi diri dalam hal ini, kita bisa belajar apa sih kesalahan yang bisa kita petik dari kegagalan sebelumnya? Contoh dari kasus di atas, kita bisa belajar kalau ada saja perusahaan yang gak mentolerir kandidat yang tidak memenuhi satu poin pun dari kriteria. Jadi kita bisa belajar untuk memilah perusahaan mana yang kemungkinan bisa kita lamar dengan cara yang dilakukan di atas. Cara dia memang gak salah, karena ada juga banyak kandidat yang gak memenuhi syarat dalam lamaran malah dipanggil juga.


Baca Juga:

Cuma Nganggur Aja di Rumah? Pakai Waktumu Kembangkan Diri Dengan 4 Soft Skill Ini Yuk...

 

Pilih Resign Karena Gak Tahan Sama Bos? Pikir-pikir Lagi Deh Dengan Alasan Ini…


Tapi supaya kamu gak lagi menelan pil pahit sakitnya ditolak, yuk belajar bikin lamaran yang menunjukkan kalau kamu pantas diterima dan serius mau jadi bagian dari perusahaan yang kamu lamar.

Dikutip dari situs lowongan kerja Indeed.com, ada beberapa langkah yang perlu kamu penuhi waktu membuat lamaran diantaranya:

1. Cari tahu informasi soal perusahaan dan posisi yang ditawarkan

Ini penting karena feedback yang akan kamu terima setelah mengirim lamaran ke perusahaan itu akan sangat menentukan akhirnya.

Jadi pertama-tama, cari tahu perusahaan apa itu. Pelajari kualifikasi kandidat yang dibutuhkan. Pastikan kualifikasi dan pengalaman yang kamu punya sesuai dengan yang mereka butuhkan saat ini. Kalau ternyata kamu punya kualifikasi yang jauh lebih banyak dari yang dibutuhkan, itu bisa jadi nilai plus yang bisa kamu sampaikan waktu akan diwawancara.

2. Buat lamaran dalam format profesional

Waktu kamu membuat format lamaran dengan tampilan profesional, maka perusahaan akan melihat kalau kamu memang serius dan ingin menunjukkan yang terbaik. Selain itu, HRD perusahaan akan mendapatkan kesan pertama dari bagaimana kamu menuliskan lamaranmu. Sehingga potensi untuk diterima sudah ada di depan mata.

3. Tekankan keterampilan dan kemampuanmu

Pastikan memasukkan keterampilan dan kemampuanmu secara spesifik di dalam surat lamaran. Misalnya apa pengalamanmu yang sesuai dengan bidang yang kamu lamar dan tambahkan keterampilan yang kamu punya yang berguna untuk mendukung perusahaan.

4. Lampirkan surat pendukung lain seperti sertifikat pengalaman kerja.

Dengan begitu kamu punya kelebihan yang perlu dipertimbangkan oleh perusahaan.

Pastikan untuk memeriksa lamaran sebelum dikirim. Dan setelah kamu memenuhi semua langkah di atas, waktunya untuk menunggu sembari mengharapkan yang terbaik. Setiap orang pasti punya ceritanya masing-masing. Ada juga sih yang bahkan lamarannya udah bagus tapi entah kenapa masih belum dipanggil-panggil juga atau bahkan ditolak.

Kalau pun misalnya kamu memang mendapatkan penolakan, jangan sedih! Ambillah waktu untuk membalas surat atau email penolakan dengan bahasa yang sopan dan baik. Karena dengan itu, kamu menunjukkan kalau kamu punya kepribadian yang baik.

Dan kalau kamu masih gagal juga setelah beberapa kali melamar, yuk jangan menyerah! Terus belajar dan cari saran dari pakarnya. Dan yang paling penting, minta dukungan doa dan bimbingan Tuhan supaya kamu bisa memilih tempat yang tepat yang menerimamu.

Buat kamu para pencari kerja, TETAP SEMANGAT ya!

Sumber : Jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami