Si Kakak dan Adik Bertengkar Terus? Tanamkan 6 Hal Ini Supaya Mereka Jadi Rukun
Sumber: focusonthefamily.com

Parenting / 11 June 2020

Kalangan Sendiri

Si Kakak dan Adik Bertengkar Terus? Tanamkan 6 Hal Ini Supaya Mereka Jadi Rukun

Claudia Jessica Official Writer
2798

Siapa yang tidak mau punya anak yang rukun? Bukankah ini salah satu mimpi yang ingin dimiliki banyak orang tua? Kunci untuk hubungan adik kakak tetap rukun ini perlu dipupuk sejak dini agar ketika mereka dewasa nanti, mereka akan tetap saling menjaga dan menyayangi.

Membangun hubungan ini pun menjadi tantangan bagi orang tua. Apalagi kalau anak memiliki sifat yang berbeda dan jarak usia yang cukup jauh. Pertengkaran tak bisa hindari, kamu tak perlu khawatir karena ini adalah hal yang wajar.

Sebuah studi menunjukkan bahwa anak akan lebih mudah mempelajari hal-hal formal yang ditunjukan orang tua seperti bagaimana bersikap di depan umum, peraturan table manner, dan mematuhi peraturan baku.

Baca juga:

Agar Hubungan Saudara Kandung Semakin Membaik, Yuk Simak 3 Ayat Alkitab Ini

Anak Membutuhkan Seorang Pemimpin, Bukan Bodyguard
Kemudian di sisi lain, mereka lebih banyak belajar hal-hal yang bersifat informal dari saudara kandungnya. Misalnya cara bersikap di sekolah, gaya pertemanan dan lainnya yang berhubungan dengan kesaharain anak.

Hubungan kakak dan adik adalah hubungan yang unik, mereka cenderung lebih jujur dan apa adanya pada saudara kandungnya. Beriku ini beberapa tips yang dapat kamu coba untuk membangun hubungan kakak adik yang baik.

1. Libatkan si kakak dalam mengurus adik

Jika keluargamu kehadiran buah hati baru, kerap kali membuat si kakak cemburu atau merasa kekuarangan perhatian. Untuk mengalihkannya, libatkanlah dia untuk mengurus adiknya dalam hal-hal sederhana seperti mengambil popok atau baju untuk adiknya.

Kemudian ajarkan si kakak utnuk dekat dengan adiknya. Mungkin kamu merasa khawatir karena si kakak pun masih kecil, cukup ingatkan si kakak untuk hati-hati karena adiknya lebih kecil darinya.

2. Biarkan mereka menghabiskan waktu bersama

Menghabiskan waktu bersama tentu membuat orang-orang semakin dekat termasuk kakak beradik. Tidak harus untuk mengajak mereka berlibur sampai ke luar kota, cukup ajak mereka melakukan kegiatan yang menyenangkan bersama dan mereka akan mendapatkan momen spesial yang berharga bersama keluarganya.

3. Jangan pilih kasih

Mungkin salah satu dari mereka lebih penurut dan satunya lagi lebih membangkang, tapi tetap jangan tunjukkan sifat pilih kasih di depan anak.

Jika kamu terlihat pilih kasih, hal ini akan berdampak hingga jangka panjang yang dapat mempengaruhi hubungan mereka ketika dewasa nanti.

Jangan sekali-kali kamu membandingkan siapa yang lebih baik diantara mereka karena hal ini akan menimbulkan rasa kesal dan kebencian antar saudara.

4. Berikan contoh hubungan persaudaraan yang baik

Kamu juga bisa menceritakan pengalamanmu bersama saudaramu dahulu sambil bernostalgia. Ceritakan pengalaman baikmu bersama saudaramu, sehingga anak akan mendapat kesan bahwa saudara dan keluarga adalah orang yang spesial.

Baca juga:

Biar Kakak-Adik Akur, Ini Lho 7 Cara Yang Perlu Dilakukan Orang Tua

10 Cara Ampuh Biar Bikin Kakak Adik Damai Tanpa Perang Saudara
5. Ajarkan kakak adik saling menghormati

Sering kali kita mengajarkan kepada si kakak untuk menjaga dan mengasuh adiknya namun lupa untuk mengajarkan si adik untuk menghormati kakaknya. Ajarkan keduanya untuk saling menghormati.

Keduanya adalah individu yang berbeda sehingga kelebihan serta kekurangan mereka akan saling melengkapi. Buatlah hubungan dua arah dengan timbal balik yang baik.

6. Beritahu anak keluarga akan selalu ada untuknya

Seiring anak bertumbuh dan semakin besar, mereka mungkin akan mulai menghabiskan lebih banyak waktu di luar bersama teman. Agar tidak kehilangan waktu, tetap sisipkan quality time bersama keluarga. Serta ajarkan mereka bahwa teman mungkin akan meninggalkannya, tapi keluarga akan selalu ada untuknya.

Roma 12:10 mengatakan “Hendaklah kamu saling mengasihi sebagai saudara dan saling mendahului dalam memberi hormat.” 

Sumber : berbagai sumber
Halaman :
1

Ikuti Kami