Benar Gak Sih Makan Buah-buahan Bisa Sebabkan Diabetes?

Health / 10 June 2020

Kalangan Sendiri

Benar Gak Sih Makan Buah-buahan Bisa Sebabkan Diabetes?

Lori Official Writer
2189

Diabetes adalah salah satu penyakit kronis yang terjadi saat pankreas gak lagi menghasilkan insulin dalam tubuh. Insulin ini sendiri berfungsi untuk mengatur kadar gula dalam darah dengan melakukan penyerapan kandungan glukosa dalam darah.

Sampai saat ini, belum ada obat yang ditemukan untuk penyembuhan diabetes selain menerapkan gaya hidup sehat, olahraga dan minum obat.

Ada banyak orang yang mulai menghubungkan antara mengkonsumsi buah dengan diabetes. Tapi benarkah mengkonsumsi buah-buahan manis menyebabkan diabetes tipe 2?

Penyebab Diabetes Tipe 2

Kebanyakan orang yang mengalami diabetes tipe 2 ini adalah seseorang yang tidak aktif bergerak secara fisik. Resistensi insulin terjadi saat sel otot, hati dan lemak tidak difungsikan secara efektif. Lemak yang menimbun di dalam tubuh inilah yang akan menyebabkan resistensi insulin.

Selain itu, diabetes tipe 2 umum terjadi kepada seseorang yang mengalami obesitas dengan rentang usia 45 tahun lebih, punya riwayat diabetes dalam keluarga, jarang olahraga, diwariskan dari garis suku dan juga bisa disebabkan oleh depresi.

Adapun gejala diabetes tipe 2 umumnya berupa:

  • Luka di bagian kulit sulit sembuh atau kering
  • Sering mengalami kehausan
  • Mengalami infeksi saluran kemih
  • Tidak mengalami gairah seksual atau bagi pria disebut dengan disfungsi ereksi
  • Mudah mengalami kelelahan

Lalu adakah hubungan antara mengkonsumsi buah dengan penyebab penyakit ini?

Ada banyak orang yang percaya bahwa buah adalah salah satu sumber penyebab diabetes tipe 2. Walaupun kandungan gula dalam buah memang bisa menyumbang kadar gula dalam darah, tapi kita harus tahu alasan yang sebenarnya. Sementara saat seseorang menjalani gaya hidup seimbang, maka mengkonsumsi makanan berlemak atau manis sekalipun tidak akan menyebabkan diabetes.

Dengan menambahkan buah-buahan ke dalam daftar makanan sangat bermanfaat memberikan tubuh nutrisi yang dibutuhkan dalam bentuk vitamin, karbohidrat dan mineral. Karena itulah seseorang yang punya riwayat diabetes sangat dianjurkan untuk memilah jenis buah yang aman dikonsumsi tanpa membuat kadar gula darah naik.

Hal ini penting diperhatikan karena setiap jenis buah mengandung kadar nutrisi yang berbeda. Bagi penderita diabetes, buah-buahan yang gak tepat bisa menyebabkan peningkatan kadar gula darah.


Baca Juga:

Bau Mulut Seperti Aroma Buah? Bisa Jadi Anda Terkena Diabetes!

4 Mitos Soal Penyakit Diabetes Yang Harus Kamu Tahu. Tetap Berhikmat Ya!


Karena itulah, penderita diabetes perlu melakukan pengukuran nutrisi dalam makanan sebelum mengkonsumsinya. Salah satunya adalah menghindari makanan dengan indeks glikemik (GI) yang tinggi.

Adapun ukuran GI yang aman untuk penderita diabetes adalah diantara 50-69. Sementara GI di atas 70 dianggap tidak lagi aman untuk kadar gula darah.

Ada banyak alasan kenapa banyak yang menilai buah bisa menyebabkan diabetes tipe 2. Beberapa diantaranya berpikir jika diabetes tipe 2 akan semakin buruk karena tingginya kadar karbohidrat dalam buah. Buah dengan kandungan gula yang tinggi juga dinilai bisa jadi sumber penyebab peningkatan kadar gula darah.

Sayangnya, pandangan ini dianggap keliru. Karena diabetes adalah penyakit yang sangat kompleks. Jadi seseorang yang masih dalam kondisi sehat tidak akan mengalami diabetes tipe 2 hanya karena mengkonsumsi buah setiap hari. Kecuali kalau itu memang berlebihan.

Berbeda dengan seseorang yang sudah punya riwayat diabetes tipe 2, pastinya akan sangat dianjurkan untuk tidak memakan buah-buahan secara sembarangan. Seperti disebutkan di atas, penderita diabetes tipe 2 perlu memilih jenis buah yang sesuai dengan indeks glikemik (GI).

Jadi, supaya tetap sehat dan terhindar dari berbagai jenis penyakit mari menyeimbangkan kehidupan kita, mulai dari mengatur pola makan, olahraga, menyeimbangkan emosi dan istirahat yang cukup.

Sumber : Jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami