3 Cara Mengembalikan Fokusmu Ketika Bekerja di Rumah
Sumber: pexels.com

Finance / 14 April 2020

Kalangan Sendiri

3 Cara Mengembalikan Fokusmu Ketika Bekerja di Rumah

Claudia Jessica Official Writer
2084

Pekerjaan yang dilakukan di rumah terkadang terasa lebih santai karena kita berada di rumah kita sendiri. Merasa tidak perlu diburu-buru dengan waktu karena kita bisa mengerjakannya kapan pun.

Namun atmosfer rumah yang mungkin terasa lebih nyaman membuat kita sering kali kehilangan fokus untuk bekerja. Seperti Kasur di samping kita yang terlihat nyaman untuk ditiduri, makanan atau camilan yang bisa kita makan atau buat pun terkadang tak bisa ditolak hingga akhirnya jam kerja pun terbuang sia-sia hanya demi memuaskan keinginan kita.

Bahkan terkadang meskipun kita sudah duduk diam dengan nyaman di depan komputer, pikiran kita melayang entah kemana dan memikirkan apa. Lalu bagaimana caranya agar kita dapat kerja di rumah dengan efektif dan fokus?

Baca juga: 4 Tips Aman dari Gangguan Anak Saat Work From Home

1. Berhenti memikirkan diri sendiri

Terkadang, kita terlalu larut dalam pikiran kita sendiri tentang hal apa yang ingin kita lakukan sehingga kita lupa apa yang sedang terjadi saat ini. Untuk mendapatkan konsentrasi kita kembali, fokuslah pada apa yang ada di depanmu sekarang alih-alih memikirkan diri sendiri.

Seandainya kita adalah pemain bola, kemudian kita harus melewati dua pemain yang berbadan besar dan kita hanya berfokus pada diri sendiri dan lupa bahwa bola itu sedang bersama kita. Lawan bisa mengambil bola itu kapan saja.

Hal ini membuktikan bahwa setiap kali kita terlalu larut dengan pikiran kita, kita kehilangan konsentrasi pada apa yang terjadi di sini dan sekarang.

Dr. Bea dari clevelandclinic mengatakan “Ada banyak manfaat psikologis dan produktivitas untuk melepaskan pikiranmu sendiri.” Hanya dengan mendengarkan suara atau aroma di sekitar pun bisa membantu kita.

Baca juga: Sama-sama Work From Home, Begini Biar Suami Istri Tetap Fokus Kerja Tanpa Gangguan

2. Simpan foto keluarga (atau bahkan hewan peliharaanmu) di meja

Wajah orang yang kamu cintai, dapat membantu menimbulkan perasaan bahagia, membantuk menjernihkan pikiran dan bahkan mengembalikan fokus.

Tapi jauhkan secara teratur dari mejamu sehingga kamu tidak bergantung pada foto-foto itu. Karena selain membantumu fokus, foto-foto ini juga memiliki kekuatan yang lebih besar untuk membuatmu kehilangan konsentrasi.

3. Jalan-jalan sejenak

Kamu juga berjalan-jalan ketika kamu kesulitan berkonsentrasi, atau hanya dengan melihat keluar jendela dan beberapa pohon.

O studi ne menemukan bahwa orang yang mampu melihat padang rumput secara berkala, cenderung melakukan sedikit kesalahan dan mereka juga memiliki konsentrasi yang lebih baik dibandingkan dengan orang yang hanya melihat atap beton atau gedung.

Para peneliti menemukan bahwa peningkatan perhatian dapat terjadi setelah melihat pemandangan hijau selama 40 detik.

Baca juga: Pakai Zoom Meeting Selama Kerja di Rumah? Ini Dos dan Don’t yang Perlu Diperhatikan

Kelihatannya berlawanan dengan intuisi cara untuk meningkatkan konsentrasi adalah dengan berhenti berkonsentrasi pada tugas. Tetapi penelitian menunjukkan bahwa mempertahankan kontrol perhatian dalam jangka waktu yang lama melemahkan sumber daya mental yang mendasarinya.

Ketika kita mengambil waktu untuk beristirahat dari tugas kita, kita juga memberi dorongan pada sumber daya mental kita yang mengendalikan perhatian.

"Jika kamu pernah mengerjakan teka-teki silang, kamu tahu bahwa ketika kamu mengalami kebingungan, kamu menjauh dari teka-teki untuk beberapa saat dan itu membebaskan pikiramu," kata Dr. Bea. "Kamu dapat kembali dan tiba-tiba jawaban sebelumnya yang tidak terpikirkan, kini kamu dapatkan.”

Baca juga: Tujuh Keuntungan dari Bekerja di Rumah

Sumber : health.clevelandclinic.org
Halaman :
1

Ikuti Kami