Presiden Jokowi Tawarkan China Bantuan Menangani Wabah Corona
Sumber: liputan6.com

Nasional / 12 February 2020

Kalangan Sendiri

Presiden Jokowi Tawarkan China Bantuan Menangani Wabah Corona

Claudia Jessica Official Writer
2529

Seperti yang kita ketahui akhir-akhir ini dunia dihebohkan dengan virus corona yang mulai menyebar kemana-mana. Virus ini pun telah diketahui berasal dari Wuhan, Provinsi Hubei, China.

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) akhirnya mengumumkan nama resmi untuk penyakit tersebut yaitu COVID-19. Selain penyakitnya, virusnya pun mendapatkan nama resminya yaitu SARS-CoV-2.

Dilansir dari detik.com Presiden Jokowi menelpon Presiden China Xi Jinping untuk menyampaikan duka cita atas wabah virus corona SARS-CoV-2 yang terjadi di negeri tirai bambu tersebut. Pada saat itu pula, Jokowi menawarkan bantuan untuk China.

Baca juga: Lagi Wabah Virus Corona, Benarkah Penyebarannya Bisa Dicegah Dengan Masker?

"Tadi malam pukul 19.30, saya berbicara melalui telepon dengan Presiden RRT, Presiden Xi Jinping, yang pertama saya sampaikan duka cita kepada korban virus corona yang ada di Tiongkok," ujar Jokowi di Istana Negara, Jakarta Pusat, Rabu (12/2/2020).

"Saya juga sampaikan bahwa Indonesia yakin RRT bisa selesaikan masalah virus corona dalam waktu secepat-cepatnya. Itu kira-kira yang saya sampaikan kepada Presiden Xi Jinping," kata Jokowi.

Dalam pembicaraanya dengan Presiden Xi Jinping, Jokowi menuturkan bahwa wabah ini pasti bisa diselesaikan. Dan beliau pun menawarkan bantuan jika memang diperlukan.

Baca juga: Lagi Heboh, Wabah Virus Corona Berdampak Besar Bagi 4 Jenis Bisnis Ini Loh!

"Dan saya menawarkan apabila diperlukan bantuan-bantuan untuk mempercepat penanganan, saya bilang Indonesia siap untuk memberikan bantuan," ucapnya.

Selain itu, seorang pendeta China yang tinggal di Wuhan mendesak orang-orang Kristen Internasional bersatu dalam doa mendukung wabah virus corona yang sudah mencapai 20.000 kasus ini.

Baca juga: Waspadai HOAX Virus Corona, Yuk Tangkal Ketakutan Dengan Iman dan Kebenaran Firman Ini

Kendati demikian, kita tahu bahwa rancangan Tuhan atas kita adalah damai sejahtera dan bukan kejahatan (Yeremia 29:11) Dia mengijinkan ujian, bukan untuk menghancurkan kita, tetapi untuk mengangkat kita.

Apakah kamu percaya dibalik wabah ini, akan ada kemuliaan Tuhan yang akan dinyatakan?

Sumber : detik.com
Halaman :
1

Ikuti Kami