Kalau Bisa Dikerjakan Kenapa Harus Menunda? Yuk, Ubah Cara Bekerja Kamu Tahun Ini!

Finance / 10 January 2020

Kalangan Sendiri

Kalau Bisa Dikerjakan Kenapa Harus Menunda? Yuk, Ubah Cara Bekerja Kamu Tahun Ini!

Naomii Simbolon Official Writer
2435

"Apapun juga yang kamu perbuat, perbuatlah dengan segenap hatimu seperti untuk Tuhan dan bukan untuk manusia." (Kolose 3:23)

Awal tahun baru adalah waktu yang tepat untuk fokus tentang gimana caranya memprioritaskan hubungan, tanggung jawan, dan sumber daya kita.

Prioritas inilah yang akhirnya akan membantu kita untuk menentukan rutinitas yang baru dan membentuk kamu untuk mengerti bagaimana kita menghabiskan masa depan kita.

Untuk menetukan prioritas kita maka kita harus mengerti beberapa hal di bawah ini :

1. Kita semua memiliki sesuatu baik itu kerjaan atau orang yang menunggu kita.

Entah itu tumpukan sampah di rumah, atau mungkin cucian segudang serta pekerjaan atau laporan yang harus di tandatangani, dibaca, dan dikembalikan. Atau mungkin bos yang menginginkan ringkasan projek yang diserahkan kemarin.

Tapi sebenarnya kalau dipikir-pikir lagi, ini bukan masalah kerjaan apa yang menunggu tapi coba pikirkan kenapa itu menunggu ?

Agar kita mengerti mana yang menjadi prioritas atau nggak, maka kamu harus melihat sesuatu yang menunggu kamu. Tanyakan kepada dirimu, kenapa kamu belum menyelesaikannya, kenapa kamu belum melakukannya dan kenapa kamu membiarkannya menunggu?

Apakah kamu sedang menghindari tanggung jawab itu dan mengerjakan hal yang tidak berguna?

Jika kamu berhasil menjawab pertanyaan itu, maka kamu akan mengerti mana yang menjadi prioritas kamu dan kamu akan mulai melihat kebiasaan kamu sehari-hari.

 BACA JUGA : Mungkin Sudah Waktunya Pindah Kerja Tahun Ini. Jangan Ragu Kalau Sudah Alami Ini!

2. Ini bukan tentang apa-apa, ini adalah masalah hati.

Ketika ada sesuatu yang ketinggalan dan tidak kamu kerjakan, maka cobalah merenung dan mempertimbagkan apakah kamu sebenarnya lalai atau memang sengaja?

Dengan kata lain, apakah kami mengejar peluang yang Tuhan kasih dalam hidup kamu atau justru kamu lari dari itu? Apakah kamu merangkul pekerjaan yang Tuhan berikan kepada kita atau justru kamu sengaja menolaknya?

Sebenarnya, Tuhan sudah merancang kita untuk bekerja. Tuhan memberikan kita tanggung jawab, baik itu melipat pakaian, membaca dongeng untuk anak, menjalankan pelayanan atau menghadiri pertemuan bisnis, maka itu adalah pekerjaan di mata Tuhan.

Jadi, kalau ngobrolin soal priorias, maka ini masalah hati kamu. Apakah kamu benar-benar serius dengan kepercayaan dan pekerjaan yang Allah berikan atau tidak?

3. Pekerjaan yang kamu lakukan di dunia ini sangat penting bagi Allah, terlepas dari bagaimana dunia memandang dan menerimanya.

Pekerjaan kamu sangat penting bukan karena hasilnya tapi karena motifnya, yang berarti keadaan hati kamu, apakah kamu mencuci piring satu lagi, menyelesaikan satu tulisan lagi atau mencocokan satu kaos kaki lagi?

Kolose 3:23-24 berkata, "Apapun juga yang kamu perbuat, perbuatlah dengan segenap hatimu seperti untuk Tuhan dan bukan untuk manusia. Kamu tahu, bahwa dari Tuhanlah kamu akan menerima bagian yang ditentukan bagimu sebagai upah. Kristus adalah tuan dan kamu hamba-Nya."

Sekarang, apakah kamu setuju jika semua pekerjaan kamu dilakukan untuk kemuliaan Allah, jika iya maka apapun yang kamu lakukan itu adalah hal penting dan harus menjadi sebuah prioritas.

Jangan lagi menunda pekerjaan di tahun 2020 ini ya, kalau bisa dikerjakan langsung, kenapa harus menunggu hari esok?

Sumber : berbagai sumber
Halaman :
1

Ikuti Kami