Hadapi Tantangan Mengasuh Anak Generasi Alfa Bagi Milenial Lewat Pelajaran Progresif
Sumber: clevelandclinic.org

Parenting / 26 December 2019

Kalangan Sendiri

Hadapi Tantangan Mengasuh Anak Generasi Alfa Bagi Milenial Lewat Pelajaran Progresif

Inta Official Writer
1918

Sebagai milenial, kita pasti punya cara yang berbeda dengan generasi sebelum-sebelumnya. Kita bisa punya segudang informasi mengenai pola asuh anak, mengingat kita hidup di tengah kemudahan mendapatkan berbagai informasi.

Kita adalah generasi milenial yang sedang mengasuh anak-anak generasi alfa. Pada dasarnya, kita sadar betul kalau setiap anak itu unik dan berbeda. Anak-anak itu tumbuh dan berkembang sesuai dengan potensi mereka masing-masing. Sebagai orang tua, kita adalah orang yang punya peran dalam kehidupan anak-anak nantinya.

Dengan teknologi yang semakin canggih, akses informasi yang bisa didapat hanya dengan jentikkan jari, anak-anak generasi alfa ini akan berhadapan langsung dengan persaingan yang sangat ketat. Sementara kabar baiknya, mereka pasti akan membuka banyak peluang baru, salah satunya bidang pekerjaan baru, yang sebelumnya tidak pernah terpikirkan oleh kita sebagai generasi milenial.

Generasi alfa merupakan anak-anak yang lahir di tahun 2010 hingga tahun 2025. Mereka perlu didampingi agar bisa mengasah kemampuannya agar bisa belajar secara progresif.

Pengertian belajar progresif

Belajar progresif berarti kemampuan anak untuk bisa terus berkembang tanpa perlu mengacu pada pendidikan formal yang didapat dari sekolah. Belajar progresif ini bisa dimulai dengan membentuk sikap belajar yang baik, dengan cara melibatkan anak dan lingkungannya.

Cara ini diharapkan bisa membuat anak bisa terus berkembang dan menggali apa potensi dari dalam diri anak-anak. Dengan begitu, anak-anak bisa meraih pencapaian-pencapaian penting dalam tumbuh kembang yang sesuai dengan tahapan usianya.

Teknologi yang semakin canggih setiap harinya bisa membuat anak kita nantinya akan bersaing dengan robot. Ditambah lagi, tuntutan pendidikan akan semakin tinggi sebab ada persaingan pasar global yang terbuka dengan jelas.

Mempersiapkan anak generasi alfa berarti membuat kita menjadi calon orang tua bagi anak-anak yang hebat di masa yang akan datang. Sebagai milenial, kita harus punya inovasi cara belajar yang semakin baik setiap harinya.

4 karakter ini penting buat ditumbuhkan anak sebagai generasi alfa.

1. Kemampuan untuk belajar dan bekerja sebagai satu tim

Ketika informasi menjadi bising, maka anak yang menerimanya harus punya kemampuan untuk berpikir kritis, kreatif dan mandiri. Nilai-nilai tersebut juga harus bisa diaplikasikan ketika dirinya berada dalam satu tim. Belajar dan bekerja dalam satu tim dapat membentuk karakter bagi anak, sehingga bermanfaat untuk setiap anak dalam persaingan yang akan datang.

2. Menumbuhkan kemampuan anak untuk terus bereksplorasi

Eksplorasi penting karena sikap ini mendorong anak untuk terus belajar. Mereka akan senang mencari hal-hal yang baru. Dari sini, anak bisa melihat mengenai lingkungan yang ada di sekitar. Ia akan jadi lebih terbiasa bertemu dengan masalah dan bagaimana ia akan menanggulangi masalahnya tersebut.

Ketika ia punya sesuatu yang kurang, ia akan bertanya mengenai apa yang kurang di dalam lingkungannya tersebut. Sebagai orang tua, kita harus bisa mendorong anak untuk menemukan hal-hal baru yang bisa ia kembangkan. Bukan hanya apa yang ada di dalam diri anak sendiri, tetapi juga orang lain dan lingkungannya.

3 Memiliki jiwa pemimpin

Kita mengajarkan anak untuk bisa memimpin dirinya sendiri juga orang lain. Jiwa kepemimpinan ini bisa kita pupuk sedari kecil, misalnya dengan membiarkan ia melakukan hal-hal secara mandiri. Anak dengan jiwa kepemimpinan yang baik akan menjadi pribadi yang lebih fleksibel saat ia besar nantinya.

4 Memiliki rasa empati

Ketika anak kita nantinya bersaing dengan robot, satu-satunya hal yang tidak bisa dimenangkan dari robot yang canggih adalah perasaan yang dimiliki oleh anak-anka kita kelak. Rasa empati membuat anak jadi lebih peka terhadap orang lain.

Harapannya, pola pelajaran progresif ini bisa menjadi bekal kita sebagai orang tua dalam mendidik anak-anak alfa.

Sumber : berbagai sumber
Halaman :
1

Ikuti Kami