10 Tips Tetap Fokus Kerja Walau Liburan Akhir Tahun Udah di Depan Mata
Sumber: Forbes

Finance / 16 December 2019

Kalangan Sendiri

10 Tips Tetap Fokus Kerja Walau Liburan Akhir Tahun Udah di Depan Mata

Lori Official Writer
2662

Ada yang udah ambil cuti dan mulai liburan. Ada juga yang masih kejar deadline kerjaan yang masih menumpuk.

Liburan akhir tahun memang udah di depan mata. Ada banyak rencana yang mulai disusun untuk menghabiskan masa liburan dengan maksimal. Karena itu, banyak orang yang mulai kehilangan fokus menjelang musim liburan. Ada yang ingin cepat-cepat merencanakan perjalanan, ada yang ingin belanja oleh-oleh, membuat pesta, dan sebagainya. Inilah alasan kenapa produktivitas di tempat kerja jadi menurun. Bisa jadi bos dan rekan kerja yang lain sudah lebih dulu liburan. Pastinya akan sulit menyelesaikan pekerjaan dan tetap produktif saat kantor sudah mulai sepi.

Bukan hanya itu, bagi karyawan yang sudah menikah mungkin juga di satu sisi menghadapi tantangan saat anak-anak sudah mulai liburan dan menuntut kehadiran mereka selama masa liburan.

Tapi saat kamu bisa fokus mempertahankan produktivitasmu menjelang liburanakhir tahun ini, itu akan jadi nilai plus buatmu.

Ini adalah 10 cara untuk tetap fokus dan mempertahankan produktivitas menjelang liburan:

1. Bagi waktu untuk melakukan rencana liburanmu

Walaupun masih harus bekerja, tapi kamu bisa memakai waktu untuk menyusun rencana liburanmu dengan baik. Kamu mungkin ingin berbelanja untuk keperluan liburan keluarga, cobalah untuk menyisihkan waktu di sela-sela kerja.

Hal ini akan memberimu kesempatan untuk merefresh kembali semangat dan membuat pikiranmu tetap fokus.

2. Jernihkan pikiranmu

Pilah kembali antara tugas dan proyek yang harus kamu kerjakan. Cobalah untuk membuat rencana apa pekerjaan yang harus segera diselesaikan dan apa pekerjaan yang bisa menunggu diselesaikan setelah liburan. Hal ini akan membuat pikiranmu jauh lebih jernih.

3. Hindari multitasking

Mengerjakan beberapa pekerjaan dalam waktu bersamaan tidak akan pernah maksimal. Misalnya, berbelanja online saat sedang melayani pelanggan hanya akan menimbulkan malapetaka.

Karena itu, cobalah untuk fokus mengerjakan pekerjaan satu per satu. Tentunya dengan manajemen waktu yang baik.

4. Cicil pekerjaan jauh hari sebelumnya

Menjelang Natal dan Tahun Baru, pekerjaan pasti akan menumpuk. Apalagi jenis pekerjaan yang dikerjakan adalah seperti menjadi penulis atau sebagai akuntan yang mengurusi beragam transaksi keuangan perusahaan. Supaya gak dikebut kerja lembur sebelum liburan, ada baiknya menyicil pekerjaan jauh hari sebelumnya. Kamu hanya perlu membuat schedule lengkap, mana pekerjaan yang bisa dikerjaan lebih dulu dan mana yang bisa dikerjakan dengan santai.


Baca Juga: Mau Jadi Orang Miskin atau Kaya? Dua Hal Ini Cuma Sebatas Pola Pikir Loh!



5. Jangan bawa pekerjaanmu saat liburan

Kita semua punya kewajiban kepada keluarga selama musim liburan. Karena itu usahakanlah untuk menyelesaikan pekerjaan sebelum liburan. Membayangkan liburan penuh melakukan apa yang kamu sukai bersama orang-orang yang kamu kasihi tanpa diganggu oleh pekerjaan akan sangat menyenangkan. Ini bisa jadi pembangkit semangat buatmu untuk tetap produktif.

6. Abaikan semua jenis gangguan

Waktu sedang di kantor, jangan mencoba pergi belanja saat makan siang atau membeli hadiah lewat online shopping. Hal ini hanya akan mengalihkan fokus kerjamu dan membuang-buang waktu yang harusnya kamu pakai untuk menyelesaikan pekerjaan sebelum liburan.

7. Jaga kesehatan

Sebelum pergi kerja, biasakan untuk berolahraga. Entah itu hanya sekadar jalan santai di sekitar kompleks perumahanmu. Hal ini berguna untuk meningkatkan fokus dan semangat kerja.

8. Pilah acara apa yang harus kamu hadiri

Menjelang liburan akan sangat banyak tawaran untuk menghadiri acara, rencana jala-jalan dan sebagainya. Sekalipun itu dari kantor atau ajakan rekan-rekan kerja lainnya, tetaplah bijak untuk tidak mengikuti semua acara jika pekerjaan masih menumpuk. Putuskanlah acara mana yang perlu kamu ikuti baik dari segi waktu maupun tempat. Jangan buang-buang waktu untuk hal itu, sementara kamu masih punya banyak beban di kantor.

9. Ingatkan diri sendiri untuk tetap fokus

Kuncinya adalah melupakan sejenak ke hari yang akan datang dan tetap fokus di hari ini. Kalau ternyata kamu masih bekerja selama seminggu lagi sebelum liburan, pakailah waktu itu untuk bekerja. Ikuti prosedur seperti biasa selama kamu bekerja. Hal ini juga perlu kamu lakukan saat kamu liburan. Lupakan pekerjaan jika itu adalah waktu untuk liburan.

10. Fokus rencanakan liburan yang menyenangkan

Waktu pekerjaan sudah selesai, menikmati liburan pasti akan sangat menyenangkan. Kamu gak perlu merasa bersalah liburan dengan bersenang-senang karena tanggung jawabmu sudah selesai. Jadi, usahakanlah untuk tetap produktif selama dua minggu menjelang liburan akhir tahun ini ya.

Buat kamu yang bahkan gak punya waktu liburan dan harus bekerja secara shift setiap hari, tetaplah semangat. Jangan lupa untuk mengambil waktu menyenangkan dirimu sendiri, entah pergi nonton atau sekadar kumpul bareng orang-orang yang kamu kasihi sesuai dengan waktu luang yang kamu punya.

Sumber : Jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami