Inilah Alasan Kenapa Mengabaikan Apa Kata Orang Itu Sesuatu Yang Penting Buatmu Bertumbuh!
Sumber: Uzone.id

Single / 8 December 2019

Kalangan Sendiri

Inilah Alasan Kenapa Mengabaikan Apa Kata Orang Itu Sesuatu Yang Penting Buatmu Bertumbuh!

Naomii Simbolon Official Writer
5526

Menjadi orang yang super sensitif bisa membawa siksaan tersendiri untuk hidup kita. Setiap langkah yang diambil, pasti selalu dihantui pertanyaan :

"Kalau orang lihat, apa kata mereka ya?"

"Duh, aku nyakitin hati banyak orang nggak ya?"

Terlalu mengambil apa kata orang, akan membuat kita tertekan, Nggak cuma itu, juga akan membuat hidup kita nggak berkembang. Sementara mengabaikan apa yang mereka katakan atau pikirkan, sangatlah tidak mudah. Terus harus gimana dong?

Gini loh, yang menjalani hidup itu kan kamu. Kamu yang paling tahu apa yang terbaik untuk kamu dan untuk Tuhan, serta kamu yang paling tahu mengenai apa yang harus diperjuangkan dalam kisahmu.

Biar kamu nggak tertahan karena pikiran orang lain, maka cara-cara dibawah ini bisa kamu terapkan :

1. Kamu nggak bisa menyenangkan hati semua orang. Akui dan terima saja kalau ada orang yang menyematkan pendapat mereka tanpa pikir panjang.

Kebiasaan judging adalah ciri khas sebagai manusia. Mungkin tidak banyak orang yang melakukan ini tapi pasti selalu ada yang melakukannya, entah judging dan menyimpannya dalam hatinya atau mungkin melontarkannya kepada orang lain.  Apakah kamu salah satu korban judging dari teman-temanmu?

Jika iya, sebaiknya intropeksi diri dulu. Jika yang dikatakannya tidak benar, dan tidak merusak nama Allah, mending cuekin saja karena mereka nggak begitu mengenalmu.

Jangan biarkan omongan mereka merusakmu dan menghalangimu untuk melakukan sesuatu yang besar untuk Tuhan dan hidupmu ya.

2. Apakah kamu merasa sangat spesial sehingga diperhatikan begitu banyak orang? Mending stop deh, jangan berpikir demikian ya

Sebagai orang yang over-sensitif, kamu pasti sulit memahami bahwa sebenarnya orang terlalu sibuk mengingatmu. Sebenarnya mereka hanya membicarakanmu ketika melihatmu, ketika kamu pergi maka mereka akan diam dan melupakanmu.

Jadi, jangan kira kalau mereka selalu membicarakan keburukanmu atau kesalahamu setiap saat ya. Lakukan saja yang benar, dan ampunilah mereka. Masih banyak diluar sana yang bisa kamu lakukan dari pada memikirkan mereka yang membuatmu terintimidasi.

BACA JUGA : 5 Cara Mempersiapkan Pernikahan Yang Baik Selagi Kamu Masing Single. Yuk, Lakuin!

3. Ingat, nggak semua yang ada di muka bumi ini berada dalam kontrolmu. Termasuk bagaimana orang menilaimu.

Sekuat apapun kamu  mengusahakannya, kadang hasilnya nggak selalu sesuai dengan apa yang kamu inginkan kok.

Di dunia ini, disekitarmu, ada banyak hal yang berada di luar kontrolmu, sehingga jangan terlalu dibawa stres, itu hanya akan sia-siap. Termasuk tentang gimana orang menilaimu. Itu sudah termasuk dalam hal yang tak bisa kamu kontrol.

Jadi jangan terlalu dipikirin deh!

Kamu itu manusia biasa, kamu nggak bisa mengatur dunia ini menjadi apa yang kamu inginkan. Serahkan kepada Tuhan, dan doakanlah mereka yang membicarakanmu kemudian melangkahlah maju tanpa membenci mereka.

Dunia ini teus berputar, dan Allah akan membela orang yang hatinya murni dan berjalan dalam kontrol-Nya.

4. Kemudian ingatlah bahwa tidak ada manusia yang sempurna. Pun, kamu juga.

Hal yang kadang kamu lupakan sebagai manusia adalah bahwa tidak ada manusia yang sempurna. Kamu tidak bisa melakukan segala-galanya dengan sempurna karena kamu memang manusia biasa.

Kamu nggak bisa membuat semua orang suka kepadamu dan memiliki pendapat yang sama mengenai dirimu, karena kamu memang manusia.

Jadi, nggak ada manusia yang sempurna dan kamu tidak usah menjadi sempurna untuk menyenangkan dunia ini.

Jadilah dirimu sendiri yang benar, yang berharga, yang diciptakan oleh Allah sedemikian rupa untuk menjadi berkat.

Nikmatilah hidupmu dengan apa yang Tuhan katakan tentangmu bukan apa yang manusia katakan tentangmu.

Mengabaikan apa kata orang bukan berarti secara otomatis kamu menjadi orang yang jahat kok. Ada hal yang bisa kamu dengar untuk membangun dirimu, tapi ada hal yang harus kamu abaikan demi pertumbuhanmu.

 

 

Sumber : berbagai sumber
Halaman :
1

Ikuti Kami