Obat Bagi Segala Penyakit #KataAlkitab Bersama dr. Stephanie Pangau L. MPH
Sumber: JC CHANNEL

Kata Alkitab / 17 October 2019

Kalangan Sendiri

Obat Bagi Segala Penyakit #KataAlkitab Bersama dr. Stephanie Pangau L. MPH

Inta Official Writer
2385

Seberapa sering kita dengar perkataan kalau hati yang gembira adalah obat? Pasti sering banget, dong? Pas ada orang sakit aja, kita langsung menghibur mereka, berkunjung, dan ikut memberi dukungan. Ternyata, hal ini juga bisa dijelaskan secara medis, lho.

Kali ini, JC Channel bersama dengan dr. Stephanie membahas soal obat bagi segala penyakit ini. Nggak cuma dari sisi medis, kita juga bisa tahu apa sih #KataAlkitab soal hal ini. Yuk kita lihat ulasannya.

Hubungan yang ada antara pikiran dan tubuh itu sangat erat. Kita tahu kalau apa pun yang kita lakukan, semuanya bersumber dari pikiran kita. Nggak heran deh kalau ada orang yang mengatakan, "You are what you think" alias, kamu adalah apa yang kamu pikirkan.

Kebenaran kalau hati yang gembira merupakan obat yang manjur

Saat kita mengalami satu penyakit, ada beberapa bagian tubuh yang kemudian ikut merasakannya. Kita nggak begitu sadar kalau ternyata, keadaan pikiran itu mempengaruhi kesehatan yang jauh lebih besar daripada yang kita pikirin. Banyak lho penyakit yang diderita oleh manusia itu penyebabnya dari tekanan mental.

Soal hal ini, Dokter Stephanie menjelaskan kalau saat orang itu sneang, santai, gembira, keadaan-keadaan seperti itu bisa membuat tubuh seseorang memproduksi hormon yang menguatkan daya tahan tubuh.

"Hormon-hormon yang akan diproduksi dan akan masuk lebih banyak lagi ke dalam aliran darah yaitu adalah hormon yang namanya serotonin, dofamin, endorfin, oksitosin, dan hormon-hormon yang lain," jelas Dokter Stephanie.

Hormon-hormon tersebut akan membuat tubuh seperti dapat sinyal untuk membentuk sel-sel imun yang jadi meningkat di dalam tubuh.

Tahukah kita kalau ternyata, ada lho orang kondisi medisnya semakin parah, padahal sebenarnya mereka bisa sembuh asalkan mereka punya kemauan untuk hidup. Kalau menurut medis, kemauan seseorang untuk sembuh bisa menjadikan seseorang untuk sembuh.

Kalau kita terus menerus tidak puas, sering menyalahkan orang lain, nggak jarang kita jadi depresi dan punya keinginan buat mengakhiri hidup.

Faktor medis yang berkaitan dengan firman Tuhan mengenai hati yang gembira adalah obat

Dalam Filipi 4:8 mengatakan, "Jadi akhirnya, saudara-saudara, semua yang benar, semua yang mulia, semua yang adil, semua yang suci, semua yang manis, semua yang sedap didengar, semua yang disebut kebajikan dan patut dipuji, pikirkanlah semuanya itu."

Dari ayat di atas, kita bisa tahu kalau Rasul Paulus menyadari kalau hati yang baik, hati yang gembira, hati yang indah, itu benar-benar adalah satu kekuatan baik di dalam tubuh jasmani, atau tubuh rohani. Saat sehat, kita bisa lebih maksimal dalam memuliakan Tuhan.

Amsal 4:23, "Jagalah hatimu dengan segala kewaspadaan, karena dari situlah terpancar kehidupan."

“Jadi kita paham, ya. Artinya kita harus menjaga hati ini, jangan diisi dengan sampah rohani: kemarahan, kebencian, dengan stres yang negatif," pungkas Dokter Stephanie.

Dari pembahasan di atas, kita bisa menarik kesimpulan bahwa kita harus bisa menghargai hidup. Hidup itu begitu luar biasa, sebab itu merupakan anugerah dari Tuhan. Karenanya, kita nggak boleh buang kesempatan ini dengan hidup terus di dalam kegelapan.

Sebagai penutup, Dokter Stepahnie mengingatkan kita untuk terus datang kepada Tuhan. Cari arti hidup kita. Tuhan mau kita menjadi karyaNya yang indah. Buat dapetin semua itu, kita harus bisa menjalani kehidupan sesuai dengan kehendakNya.

 

 

Sumber : JC CHANNEL
Halaman :
1

Ikuti Kami