3 Dampak Positif Saat Pernikahanmu Diterpa Masalah
Sumber: clplawyers.com.au

Marriage / 17 July 2019

Kalangan Sendiri

3 Dampak Positif Saat Pernikahanmu Diterpa Masalah

Lori Official Writer
1847

Saat pria dan wanita berdiri di depan altar, membacakan janji suci mereka. Tentu tak terpikir jika pernikahan yang mereka jalani akan selalu sempurna.

Tapi kebanyakan pasti berharap pernikahan mereka akan diisi lebih banyak momen-momen yang membahagiakan daripada yang kurang enak.

Bahkan di tengah pernikahan yang paling sempurna sekalipun, akan datang masanya saat pernikahan diuji oleh masalah.

Bersyukurlah jika hal itu datang menerjang pernikahanmu. Karena Tuhan bahkan memakai masalah untuk mendewasakan pernikahanmu.

Berikut 3 dampak postif masalah di tengah pernikahan.

1. Masalah mampu menguji janji suci pernikahan

Sepuluh tahun pertama pernikahan adalah masa-masa paling sulit. Masalah bisa muncul dari kondisi ekonomi, sakit penyakit, anak-anak dan kesetiaan.

Ya, pernikahan tidak akan berhasil tanpa masalah. Percayalah! Karena di tengah masalah kesetiaan suami istri diuji. Karena itu penting untuk menghadapi masalah dengan kedewasaan dan komitmen.

2. Masalah membuat pernikahanmu lebih baik

Saat pasangan tak mampu memenuhi kebutuhanmu, bisa jadi Tuhan sedang mengajarkanmu tentang satu hal.

Masalah bisa mengungkapkan ketidakmampuan kita untuk memenuhi kebutuhan terdalam pasangan kita. Di tengah keputusasaan itulah kamu perlu memandang kepada Tuhan (Filipi 4: 19; Kolose 3: 1-3).

Ada masanya suami istri akan mengalami kekosongan yang tak bisa diisi oleh pasangannya. Dengan menyadari hal itulah:

  • Suami istri perlu saling mengisi dirinya di dalam Tuhan (Filipi 4: 19)
  • Suami istri menyadari bahwa mereka tak berkuasa mengubahkan pasangannya, kecuali Tuhan (Matius 7: 3-5).
  • Suami istri menyadari bahwa masing-masing mereka perlu saling melengkapi (1 Korintus 12: 12-27).

Baca Juga:

Jadi Istri Seorang Worship Leader Penuh Suka Duka, Tapi Dukunglah Suamimu Dengan Cara Ini

Rayakan Ulang Tahun Pernikahan, Pentingkah Bagi Suami Istri?

3. Masalah membantu suami istri berjalan sederap selangkah

Inilah fungsi pernikahan yang seutuhnya, dimana suami istri harus jadi satu tim yang saling mendukung.

Masalah bisa saja jadi momen bagi pasangan untuk semakin dekat dengan Tuhan. Meluangkan waktu bersama untuk berdoa, mencari wajah Tuhan dan mengambil keputusan bersama-sama.

Jika saat ini pernikahanmu diterpa masalah yang kamu pikir cukup berat dan sulit, jangan putus asa. Carilah Tuhan. Karena dengan hal itu kamu akan mengerti tujuan kenapa Dia mengijinkan pernikahanmu berada dalam situasi ini.

Sumber : Erlc.com | Jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami