Kabar Duka, Pdt.Vetri Kumaseh Meninggal Dunia Sehari Setelah Ulang Tahun Pernikahan
Sumber: Jawaban.com

Nasional / 16 July 2019

Kalangan Sendiri

Kabar Duka, Pdt.Vetri Kumaseh Meninggal Dunia Sehari Setelah Ulang Tahun Pernikahan

Lori Official Writer
15007

Kabar duka tentang meninggalnya Pendeta Vetri Kumaseh beredar di grup-grup pesan instan Whatsapp. Gembala gereja GBI Voice of Transformation itu dikabarkan menghembuskan nafas terakhirnya pagi tadi, Selasa (16/07/2019) setelah doa bersama keluarga. 

Tuhan memanggil tidak pernah dapat diduga, hanya satu hari lalu, Senin (15/07/2019), Pdt Vetri merayakan 30 tahun ulang tahun pernikahannya bersama istrinya Lydia Santi Lipesik. Pada akun resminya, Pdt Vetri Kumaseh memposting foto yang menggambarkan kemesraan mereka berdua dan juga ucapan syukurnya. 

“Happy 30th Wedding Anniversary to us ma lydialipesik terima kasih untuk kasih dan segala yg sudah mama lakukan sampai saat ini.

Biar Tuhan yang senantiasa menuntun kita dan terus mengikat dan menyempurnakan kita. Amennn!!

“Kita mengasihi, karena Allah lebih dahulu mengasihi kita.” (1 Yohanes 4: 19)

Our marriage is a true gift from the Almighty, let’s enjoy this day with his precious blessings.”

Baca Juga :

Selamat Jalan Robby Sugara, Pensiunan Aktor yang Full Timer Jadi Penginjil

In Memoriam Pdt Bigman Sirait, Pernah Jadi Guru Sekolah Minggu Sampai Bangun Gereja

Sebelum menjadi gembala GBI Voice of Transformation, Pdt.Vetri Kumaseh melayani sebagai worship leader di GBI Gatot Subroto di bawah penggembalaan Pdt.DR.Ir.Niko Njotorahardjo. 

Selain itu, ia juga dikenal sebagai penyanyi rohani yang aktif mengeluarkan lagu rohani dan banyak memberkati umat Kristen. Beberapa album rohaninya yaitu, Song For Healing dan Yesus Cukup Bagiku.

Pdt. Vetri meninggalkan seorang istri Lydia Santi Lipesik dan 3 orang anak perempuan yaitu Velya Sandra Sharon, Victoria Glory Shalomy dan Yobela Joyfully.

Selamat jalan Pdt.Vetri Kumasih, terima kasih atas karyamu bagi Kerajaan Allah, engkau sudah mengakhiri pertandingan kehidupan ini dengan baik. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberi penghiburan dan kekuatan.

Sumber : Jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami