6 Doa Untuk Suami Yang Kamu Nikahi. Dia Sangat Membutuhkan Ini!
Sumber: dayspringlifecoaching.com

Marriage / 23 April 2019

Kalangan Sendiri

6 Doa Untuk Suami Yang Kamu Nikahi. Dia Sangat Membutuhkan Ini!

Naomii Simbolon Official Writer
4890

Apakah kamu tahu bahwa istri itu haruslah kuat dan menjadi tiang doa?

Mungkin kamu pernah berpikir bahwa menjadi istri yang kuat di dalam doa itu tergantung dimana kamu berada. Tapi ketahuilah bahwa berdoa itu tidak tergantung apa situasimu dan dimana kamu sedang berada bersama suamimu.

Dan ketika kamu berdoa, musuh pun tidak akan tinggal diam.

Dia tahu betapa dasyatnya doa kita, jadi kerap sekali dia membuat sesuatu untuk mengalihkan perhatian kita.

Jadi kamu benar-benar harus berani melawannya. Gunakan pedang untuk menikam intimidasi dari si Iblis.

Kadang-kadang memang, ketika kita hendak berdoa, suami mengomel dan bikin kesal.

Ketika kita hendak berdoa, suami mengkritik dan membuat kita badmood.

Sekali lagi, apa pun itu, berdoalah untuknya.

Cobalah hal yang sederhana ini agar kamu tahu perubahan apa yang terjadi pada suamimu.

Ketika dia tidur, letakkanlah tanganmu dengan lembut di tubuh yang ingin kamu doakan.

Jangan biarkan dia tahu bahwa kamu melakukan ini.

Jangan pernah menyombongkan diri, memanipulasi atau mengorbankan diri kamu atas doa ini.

Doa yang sederhana dalam keheningan adalah doa yang ingin Allah dengarkan dari kamu.

1. Letakkanlah tangan kamu didahinya dan berdoalah

"Tuhan, aku mengurapi pikiran suamiku hari ini. Biarkanlah pikiranMu yang menjadi pikirannya, biarkanlah jalanMu yang menjadi caranya bertindak. Biarlah dia mengambil alih semua pikiran yang tertawan dalam ketaatannya akan Kristus dan biarkan Kristus membawanya agar pikirannya teralih dari hal-hal yang tidak Engkau kehendaki. Amin"

2. Letakkan tangan kamu di atas kelopak matanya dan berdoalah

"Tuhan mengurapi mata suamiku ini untuk melhat apa yang Engkau lihat hari ini. Biarkanlah dia melihat hal-hal yang supranatural dari Allah, biarkanlah dia melihat yang luar biasa dari Allah. Jauhkanlah matanya dari godaan dan biarkanlah dia melihat seperti Engkau melihat orang-orang bahkan perempuan di luaran sana. Amin."

3. Letakkan tanganmu ditelinganya dan berdoa

"Tuhan, aku mengurapi telinga ini hanya untuk mendengar suara Roh Kudus. Menenggelamkan suara musuh, ketakutan manusia dan biarlah usaramu yang paling keras di telinganya.

Biarkanlah Roh Kudus membisikkan kebijaksanaan yang hanya datang dari surga yang akan menuntunnya untuk membuat sebuah keputusan yang benar. Amen."

4. Letakkanlah tangan dibibirnya dan berdoa

"Tuhan, aku mengurapi bibir ini untuk dia mengucapkan kata-kataMu. Biarkanlah kata-katanya membawa otoritas yang agung untuk Allah yang Agung. Semoga setiap bahasanya, kata-katanya hari ini membawa hidup bukan kematian. Membawa kedamaian bukan perselisihan, membawa kekuatan bukanlah ketakutan. Dalam nama Yesus, Amin."

ARTIKEL TERKAIT : 

4 Cara Mudah Untuk Mendorong Kerohanian Suami Menjadi Jauh Lebih Baik!

5. Letakkan tanganmu di atas hatinya dan berdoa

"Tuhan, aku mengurapi hatinya untuk selalu lemah dan lembut terhadapmu, dan kepada semua orang disekitarnya. Berilah dia kebijaksanaan untuk mengetahui kapan dia untuk menutup pinru dan kapan dia harus membuka pintu hatinya."

6. Letakkanlah tanganmu di atas kakinya dan berdoa

"Tuhan aku mengurapi kaki ini untuk berjalan demi kebaikanmu hari ini. Biarkanlah dia mengarah dan berjalan dijalanMu. Berilah dia pertolongan  kemanapun langkah kakinya pergi dan jauhkanlah dia dari tempat yang salah, bukalah pintu baginya di tempat yang tepat."

Jadi, sebagai istri yang takut akan Allah, marilah kita awasi suami kita secara rohani dan mempersiapkan mereka setiap hari untuk menghadapi dunia, sehingga nggak ada senjatan yang dibentuk untuk melawannya yang bisa menang.

Doamu adalah sebuah perisai, kata-kata kamu sangat menghidupkan, dan deklarasi yang kamu katakan akan mampu memindahkan gunung di dalam dirinya. Jadi, marilah kita gunakan pedang yang Tuhan berikan untuk membedayakan suami kita.

Sumber : berbagai sumber
Halaman :
1

Ikuti Kami