5 Petuah Sukses Usir Mager, Nomor 5 ‘Ekstrim’ Banget!
Sumber: achievetv

Finance / 11 April 2019

Kalangan Sendiri

5 Petuah Sukses Usir Mager, Nomor 5 ‘Ekstrim’ Banget!

Inta Official Writer
2448

Buat memulai itu nggak selalu mudah. Apalagi kalau posisinya sekarang ini kita sedang berada di zona nyaman. Ada salah satu kutipan yang berkata kalau musuh terbesar kesuksesan adalah diri kita sendiri. Yang menentukan sukses atau tidaknya, memang sangat tergantung dari tekad dan kemauan kita.

Mudahnya, gimana kita bisa sukses kalau nggak produktif dan memilih buat nongkrong di cafe seharian? Gimana bisa sukses kalau kita kerjaannya mager-mageran di kasur terus?

Tekad juga harus dibangun dan dibiasakan, lho. Biar nggak lagi mager alias males gerak buat sambut sukses, yuk simak petuah dari 5 pebisnis ini.

1. Selalu mulai dari tujuan kecil, yang sangat ideal buat kita dapat

—Stephen Beach, Craft Impact Marketing

Kita nggak akan bisa maju kalau nggak punya alasan yang kuat buat mencapainya. Buat kita yang masih males-malesan buat mengejar mimpi, coba deh cari alasan yang kuat tersebut. Alasan inilah yang nantinya akan membuat kita bisa mencapai tujuan sukses kita.

Penting buat diingat juga untuk menentukan tujuan yang ideal dan terukur. Sehingga nantinya, kita bisa mengukur sendiri sudah sampai dimana dan apa yang perlu dilakukan untuk mencapainya. Ingat lho, sukses sendiri bisa dicapai bukan dengan cara yang instan.

Sedikit demi sedikit, satu langkah dalam satu waktu. Sebab, nggak ada jalan pintas buat mencapai kesuksesan. Tujuan yang terukur juga bisa meningkatkan percaya diri dalam perjalanan sukses kita nantinya.

2. Miliki pengendalian diri dan komitmen

- Blair Thomas, eMerchantBroker

Meningkatkan kemauan diri dan produktivitas butuh pengendalian diri serta komitmen. Biasakan untuk menghindari sikap mengambil keputusan tanpa berpikir.

Kalau memang kita dihadapkan dengan pilihan yang sulit, cobalah untuk menarik diri dan tetap tenang. Biasakan untuk melihat gambaran secara luas tentang permasalahan yang sedang kita hadapi. Hal ini dapat membantu kita dalam menghindari pengambilan keputusan secara emosional.

Kedua, identifikasi dan jauhkan diri dari segala kemungkinan distraksi alias gangguan yang mungkin akan kita alami, hal ini tentu aja akan membuat kita fokus pada komitmen kesuksesan yang sudah dibuat.

3. Lakukan hal yang berada di luar zona nyaman sebagai pemantik

- Monica Snyder, Birdsong

Zona nyaman bisa menjadi salah satu tanda kalau kita harus segera memperluas kapasitas diri dan mulai belajar hal-hal yang baru. Melangkah sedikit demi sedikit dari zona nyaman juga bisa membantu kita untuk membangun kepercayaan diri.

Ingat juga kalau yang berada di luar zona nyaman itu namanya zona belajar, bukan zona tidak nyaman. Jadi, selalu biasakan diri untuk memperluas kapasitas diri, ya.

4. Jadi pemenang setiap hari

- Joel Mathew, Fortress Consulting

Katanya, butuh waktu 21 hari untuk membentuk sebuah kebiasaan baru. Disisi lain, ada juga yang berkata kalau kita perlu waktu 30 atau 90 hari untuk membentuk kebiasaan baru. Tetapi, hal yang terbaik adalah dengan menjadi versi terbaik di hari tersebut dan menjalani hari seolah-olah kita tidak akan bisa lagi bekerja di esok hari.

Setiap kemenangan kecil pada hari-hari kita bisa menjadi sebuah momentum dalam membangun kebiasaan sukses yang jauh lebih baik.

5.  Mandi dengan air dingin

—Robby Scott Berthume, Bull & Beard

Nggak banyak orang yang pakai cara ini dan memang kedengarannya seperti tindakan yang cukup aneh. Tetapi, ketika kita mulai malas dan tidak tahu harus berbuat apa, coba deh mengambil waktu untuk mandi.

Mandi air dingin memaksa diri kita merasa tidak nyaman, sehingga akhirnya ketika kita berhasil melaluinya, kita merasa menjadi seperti seorang memenang yang telah berhasil mengalahkan rasa malas. Selain itu, mandi air dingin juga biasanya akan mengembalikan kesegaran kita.

Sumber : Succes magazine
Halaman :
1

Ikuti Kami