Konsumsi 5 Makanan dan Minuman Ini Bisa Bantu Usir Hidung Meler dan Batuk Kamu
Sumber: ThinkstockPhotos.com

Health / 12 December 2018

Kalangan Sendiri

Konsumsi 5 Makanan dan Minuman Ini Bisa Bantu Usir Hidung Meler dan Batuk Kamu

Lori Official Writer
3609

Flu dan batuk emang bikin nyiksa. Apalagi kalau kamu masih harus melakukan aktivitas seperti biasa, hidung meler dan batuk bakal bikin kamu makin capek.

Nah, supaya kondisi flu dan batuk kamu cepat reda, ada baiknya kamu membuat 5 ramuan makanan ini.

1. Sup Ayam

Kaldu ayam adalah obat yang paling ampuh dalam memerangi peradangan pada hidung dan tenggorokan. Rasa hangatnya bisa membuat meler dan gatal di tenggorokan baikan.

Jadi, selama kamu mengalami sakit musiman ini cobalah untuk menyantap sup ayam setidaknya dua kali sehari. Pastikan menikmatinya selagi hangat supaya khasiatnya maksimal.

2. Madu dan lemon

Kandungan antioksidan dan vitamin C dalam madu dan lemon sangat baik untuk memulihkan flu dan batuk. Cobalah untuk menikmati campuran madu ini baik dengan mencampurkannya dengan air hangat atau hanya meneguk campuran madu dan air lemon saja. Lakukan hal ini setelah bangun pagi atau sebelum tidur di malam harinya.

3. Teh Hangat

Meminum teh hangat diyakini bisa meringankan hidung mampet dan tenggorokan meradang. Hal ini terjadi karena kandungan antioksidan dalam teh yang bermanfaat untuk memulihkan kembali sistem kekebalan tubuh yang diserang bakteri.

4. Vitamin C

Ada begitu banyak pilihan makanan yang kaya akan vitamin C. Salah satunya adalah buah-buahan. Buat kamu penyuka makanan segar, sangat disarankan menambahkan asupan vitamin C selama masa flu dan batuk. Kandungan didalamnya bisa mempercepat masa pemulihan sistem kekebalan tubuh.

5. Jahe dan kunyit

Ramuan yang satu ini sangat direkomendasikan buat kamu yang sedang sakit. Cobalah untuk membuat ramuannya sendiri di rumah. Kamu cuma perlu merebus potongan jahe dan kunyit ke dalam segelas air mendidih. Tunggu sampai jahe dan kunyit meresap dan tercampur secara merata ke dalam air rebusan. Setelah itu saring dan nikmati selagi hangat. Minumlah minimal sekali sehari sampai flu dan batukmu benar-benar reda.

Sembari mendapatkan pengobatan sederhana ini, kamu juga perlu beristirahat yang cukup. Hindari bekerja terlalu keras atau bahkan begadang sampai larut malam.

Sumber : Berbagai Sumber/Jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami