Sering Cari Alasan Buat Absen Datang, Arisan Keluarga Ternyata Penting Karena 4 Hal Ini
Sumber: google

Marriage / 9 November 2018

Kalangan Sendiri

Sering Cari Alasan Buat Absen Datang, Arisan Keluarga Ternyata Penting Karena 4 Hal Ini

Inta Official Writer
2983

Buat kita sebagai masyarakat Indonesia, kata arisan rasanya sudah nggak asing lagi di telinga. Sebagai salah satu jenis tabungan yang berjangka waktu tertentu dan diikuti oleh sekelompok orang, arisan memang biasanya dilakukan untuk menjalin kedekatan.

Jenis arisan ada beragam, tentu saja dikategorikan dengan orang-orang yang terlibat di dalamnya. Ada arisan kantor, arisan teman nongkrong, dan yang paling dekat dengan kita adalah arisan keluarga. Selain alasan untuk mengelola keuangan, ternyata arisan banyak disebutkan sebagai sebuah sarana untuk mempererat hubungan kekeluargaan, lho.

Setelah kita menikah, kita pasti langsung mengikuti arisan yang diselenggarakan berkala oleh keluarga. Nggak jarang banyak orang yang sering ogah-ogahan untuk datang pada arisan keluarga karena acaranya yang memang melelahkan.

Jadi, berikut adalah beberapa manfaat saat kita memutuskan untuk bergabung dalam arisan keluarga.

1. Menjadikan kita lebih kompak dengan pasangan

Saat kita memutuskan untuk mengikuti arisan, maka kita juga harus berkomitmen untuk mengumpulkan sejumlah uang untuk ditabung dalam arisan tersebut. Maka akan terjalin komunikasi soal hal ini. Kita akan berunding tentang baju apa yang harus dipakai, naik apa, juga darimana uang untuk membayar arisan ini.

Tentu saja hal ini akan membuat kita jadi lebih kompak dibandingkan kalau kita hanya memilih untuk menghabiskan akhir pekan di rumah. Lagi pula, dengan bertemu bersama anggota keluarga yang lain, kita bisa belajar banyak dari mereka, begitu pula kita bisa menjadi dampak yang baik ditengah-tengah keluarga besar kita ini.

2. Lebih akrab dengan keluarga besar

Kebanyakan anggota keluarga hanya akan berkumpul dalam perayaan tertentu, misalnya natal. Lewat arisan keluarga, kita juga jadi lebih sering bertemu dengan anggota keluarga yang lain. Hal ini jadi membuat kita semakin mengenal keluarga dengan baik.

Nggak cuma itu, arisan juga membuat kita jadi lebih dekat dengan saudara atau sanak dan kerabat lainnya. Hal ini tentu akan membuat hubungan yang lebih baik terjalin. Begitu pula dengan anak-anak kita nantinya, sehingga mereka bisa jadi lebih mengenai saudara-saudara mereka yang lain.

3. Hiburan bagi keluarga

Setiap kita pasti mendambakan waktu untuk dihabiskan bersama-sama dengan orang terkasih. Setelah seminggu penuh bekerja, kita pasti butuh hiburan. Bukankah nggak ada lagi yang lebih seru daripada dengan menghabiskannya bersama keluarga? Selain di rumah keluarga, biasanya arisan keluarga juga dilakukan di luar ruangan sambil berjalan-jalan.

4. Sebagai bahan tabungan

Tentu saja, arisan sering dianggap sebagai salah satu cara agar seseorang bisa menabung. Jumlah setoran setiap periode yang sama membuat kita jadi harus bisa merencanakan keuangan dengan sederhana.

Jadi, ngapain takut buat pergi ke acara arisan keluarga? Kan kita sudah tahu kalau lewat acara ini, kita juga bisa menjalin kedekatan. Ingat lho, kedekatan itu harus dibangun, tidak hanya sampai dalam acara beberapa jam tersebut.

Sumber : berbagai sumber
Halaman :
1

Ikuti Kami