Lagi Flu? Campuran Teh Ini Cocok Banget Buat Mengobatinya!
Sumber: Dr. Scabies

Health / 1 October 2018

Kalangan Sendiri

Lagi Flu? Campuran Teh Ini Cocok Banget Buat Mengobatinya!

Naomii Simbolon Official Writer
1884

Suka minum kopi? Tahu nggak sih kalau terlalu banyak kafein tiap hari itu bisa merusak sistem  tubuh kamu dan menyebabkan dampak negatif. Pernah nggak ngerasa jantung kamu berdebar kencang setelah  meminum kopi?

Ketidaknyamanan dan kegelisahan bisa diakibatkan karena terlalu banyak kafein, tapi bukan berarti nggak bagus minum kafein ya, hanya cobalah ganti kopi kamu dengan secangkir teh, jangan ngopi mulu.

Mengkomsumsi kafein secara berlebihan itu nggak bagus, tapi kalau secara moderat sih sah-sah saja, karena kafein bisa memberikan manfaat yang bagus buat kesehatan kamu, seperti menjaga diabetes kamu tidak semakin parah, atau mungkin memasok dosis antioksidan yang kaya ke tubuh kamu sehingga mempengaruhi kekebalan tubuh secara positif.

Terlepas dari kandungan kafein dalam teh, setiap jenis teh pada akhirnya memiliki komponen unik di dalamnya yang memberikan manfaat yang luar biasa untuk membawa perubahan yang positif dalam kehidupan sehari-hari :

1. The hitam bagus untuk menjaga masalah pencernaan kamu

Lain kali kalau kamu sakit diare, jangan langsung mencari obat pil untuk mengobatinya.

Sebaiknya, seduhlah teh hitam dan peras lemon atau jerus nipis segar di dalamnya.

Minum teh hitam rasa lemon sangat bagus untuk meringkankan kamu dari ketidaknyamanan perut kembung yang disebabkan oleh diare.

Nggak cuma membantu kamu mengobati sakit perut, juga dengan mengkomsumsi ini bisa bikin sistem pencernaan kamu jauh lebih baik.

2. Teh hijau akan membantu tubuh kamu membakar lebih banyak kalori

Kamu ingin tetap bugar dan aktif meski sedang diet?

Nah, kamu bisa memasukkan secangkir teh hijau dalam menu diet harianmu.

Teh hijau secara khusus diketahui secara positif mempengaruhi tingkat metabolisme kamu. Dan ini juga membantu pembakaran kalori kamu.

3. Teh lemon membantu kamu pulih dari pilek dan flu

Ada berbagai jenis teh herbal yang bisa kamu santap di rumah. Jenis-jenis teh yang berbeda ini membantu kamu untuk mengarahkan kegelisahan tertentu yang mungkin kamu hadapi dan secara efektif mengganggu aktivitas kamu.

Misalkan saja flu dan deman.

Saat musim berganti, tubuh kita kadang perlu waktu untuk menyesuaikan diri dengan perubahan ini sehingga kita mulai merasa lelah dan hidung menjadi meler atau bersin-bersin.

Kalau kamu sedang flu musiman dan demam, mulailah untuk memasukkan secangkir teh lemon dalam rutinitas harian kamu maka penyakit kamu akan hilang dengan cepat.

Selain itu, teh lemon juga membantu kamu untuk melegakan tenggorokan kamu. Batuk terus menerus dan bersin bisa bikin tenggorokan bengkak.

So, dengan meminum teh lemon maka akan membantu meredakan dan meringankan gejala flu kamu sehingga tidak makin parah. Untuk lebih nikmat, masukkan sesendok madu untuk air lemon kamu.

Nah, itulah manfaat dari teh yang bisa kamu ketahui. Tertarik untuk menyajikannya sebelum memulai harimu?

 

Sumber : lifehack | jawaban
Halaman :
1

Ikuti Kami