Nggak Banyak Yang Tahu, 3 Buku Kristen Ini Mampu Mengubah Cara Berpikir Kita!
Sumber: Viva.co.id

Entertainment / 14 September 2018

Kalangan Sendiri

Nggak Banyak Yang Tahu, 3 Buku Kristen Ini Mampu Mengubah Cara Berpikir Kita!

Naomii Simbolon Official Writer
2795

Bagi banyak orang, weekend adalah hari terbaik dan hari terindah yang pernah ada dalam seminggu. Pasalnya sudah lelah bekerja selama seminggu, akhirnya kita bisa menikmati hari dimana tak perlu pusing memikirkan pekerjaan dan siap untuk memanjakan diri dengan kegiatan favorit.

Lalu apa sih kegiatan favoritmu di hari weekend? Tidur seharian tanpa melakukan apapun sepertinya bukan pilihan ya, karena badan bisa sakit jika hanya tidur saja.

Mungkin beberapa di antara kamu, ada yang suka menonton, atau hang out ke restoran atau cafe nyaman hanya sekedar minum jus kesukaan ditambah baca buku kesukaan.

Ya, waktu weekend adalah waktu terbaik nggak cuma memanjakan diri, namun juga mengisi ulang pemikiran kita dengan hal-hal yang membangun semangat dan iman kita.

Mungkin buku-buku di bawah ini bisa kamu cari dan mulai baca. Buku Kristen ini akan menginspirasi kamu dan patut dikoleksi dan dibaca :

1. Her Mother's Hope oleh Francine Rivers

Bagian pertama dari kisah buku ini sangat menarik. Her Mother’s Hope adalah kisah luar biasa tentang rumitnya hubungan antara ibu dan anak perempuannya.

Pada pergantian abad ke-20, Marta melakukan perjalanan melalui Eropa, berakhir di California dengan suaminya dan anak-anaknya.

Putri tertuanya Hilde mewarisi keinginan ibunya untuk menemukan panggilannya sebagai perawat. Selama Perang Dunia II, Hilde menikah dan memulai keluarga sendiri. Dia ingin putrinya nggak meragukan cintanya, tetapi hidup bersekongkol melawannya. Setiap wanita harus menimbang pentingnya hasrat mereka sewaktu mereka mencari bimbingan Tuhan dalam keluarganya.

Buku ini bagus banget buat kamu yang sudah menikah bahkan ingin segera menikah. Melalui buku ini kamu akan melihat bagaimana Allah benar-benar nyata dan penuh kuasa dan menciptakan kamu dengan tujuan yang indah.

2. Choosing to See oleh Mary Beth Chapman

Masalah dalam hidup tentu dialami semua orang. Saat dalam pergumulan seakan semua yang terjadi tidak logis dan kita benar-benar terpuruk. Buku ini bagus banget untuk kamu baca.

Buku ini menceritakan mengenai perjalanan kehidupan Mary Beth Chapman, istri dari artis terkenal yaitu Steven Curtis Chapman, dimana dia berjuang dalam kehidupan pernikahannya menghadapi kematian tragis putrinya, Maria dan  bertanya mengenai rencana Tuhan dalam hidupnya.

Buku ini benar-benar layak untuk dibaca karena kita akan menemukan sebuah jawaban yang akan menginspirasi kita di tengah masalah yang mungkin sedang kita alami sekarang. Baik itu di rumah, pribadi atau pekerjaan.

3. 90 minutes in Heaven oleh Don Piper

Don nggak tahu bahwa dia akan terlambat untuk ibadah malam itu. Dia sedang terburu-buru dan mengambil jalan untuk putar balik namun tiba-tiba ada truk yang menabrak mobil, dan menghancurkan kendaraannya bahkan membunuh Don Piper.

Buku ini menceritakan kejadian itu, ketika dia meninggal, Don memulai sebuah perjalanan yang menakjubkan

Dalam buku ini, dia menulis pengalamannya di surga, apa yang dia lihat, apa yang dia rasakan dan apa yang terjadi di sana. Bahkan ada banyak pesan-pesan khusus dalam buku ini yang benar-benar akan menginspirasi kita.

Mungkin beberapa orang tertarik mengenai keberadaan surga, lewat buku ini kamu bisa belajar sesuatu dan membangkitkan iman percaya kamu bahwa surga itu nyata.

Sebagai orang Kristen, akan sangat baik jika kita menyukai dan mengoleksi buku-buku Kristen yang membangun. Karena dari pengalaman orang lain   yang ditulis dalam buku tersebut, saya percaya bahwa kita akan menemukan sesuatu yang menginspirasi dan mengubah cara pandang kita. So, tertarik mau membeli dan mambaca buku di atas?

 

Sumber : cbn.com
Halaman :
1

Ikuti Kami