Ketika Pernikahan Kita Mulai Membosankan. Bangkitkan Rasa Cinta Dengan 5 Saran Ini
Sumber: health.com

Marriage / 7 April 2018

Kalangan Sendiri

Ketika Pernikahan Kita Mulai Membosankan. Bangkitkan Rasa Cinta Dengan 5 Saran Ini

Naomii Simbolon Official Writer
2060

Ada sejuta cara untuk menunjukkan btapa kamu sangat peduli kepada orang yang kamu cintai. Tindakan penuh kasih ini bisa membuat sebuah perbedaan antara hubungan yang saling mendukung dan menarik secara emosional . Semakin banyak energi yang kamu bisa gunakan untuk mencintai, maka semakin banyak cinta yang kamu bisa dapatkan sebagai alasannya. Sesederhana itu bukan?

Nah berikut sarannya buat kamu :


1. Belajar Merayu

Saya tahu kamu sedang mengingat bahwa caramu merayu cukup menarik. Tetapi coba tingkatkan dan bikin sebuah permainan seru sedikit. Pasangan yang terlibat dalam godaan satu sama lain memiliki kehidupan yang lebih memuaskan secara umum dan seks yang jauh lebih baik dari pada kamu pergi hanya untuk sekedar tidur lalu langsung melakukannya.

Nggak ada salahnya, lakukan sedikit rayuan gombalan satu sama yang lain yang membuat kamu berdua semakin dekat dan semakin intm serta romantis.

 

2. Dengarkan kekasih kamu atau saling mendengarkanlah satu sama lain.

Saya telah menggunakan istilah sayang ketika bertemu dengan pasangan saya, tapi setelah beberapa bulan, dia meminta saya untuk memanggilnya dengan namanya, bukan "sayang."

Itu membuatnya merasa bahwa kata-kata saya dimaksudkan hanya untuknya. Itu adalah perubahan mudah yang membayar dividen yang baik. Dia merasa didengar dan mendapatkan apa yang dia butuhkan, dan kapan saja itu bisa terjadi, dan itu adalah hal yang baik.

 

3. Rasakan dan cobalah hal-hal baru bersama

Pasangan yang melakukan hal-hal secara bersama apalagi belum pernah dirasakan sebelumnya, akan membuat mereka semakin dekat karena pengalaman baru tersebut mengeluarkan hormon yang disebut dengan oksitosin, yang juga dikenal sebagai hormon berpelukan. Bahkan kalau kamu sedikit kuatir akan masuk ke kandang ikan Hiu, itu justru akan menjadi kisah yang bisa diceritakan dan merupakan pengalaman yang pantas dibagikan satu sama lain.

 

4. Bangun sesuatu bersama

Nggak harus sesuatu yang besar. Kalian bisa menanam bungan bersama, atau mencoba bisnis sederhana. Ya, akan ada beberapa pekerjaan, tetapi kedekatan kalian berdua akan membuat kalian tampak seperti istrahat dari kehidupan biasa kamu dalam rumah tangga.


5. Bersikap baik kepada mertua dan juga kerabat

Kalau kamu memiliki hubungan dan terikat dengan seseorang, itu artinya kamu juga terlibat dengan keluarga dan teman-temannya. Kemungkinan yang bisa terjadi adalah, kamu nggak akan menyukai semua orang dalam kehidupan pasangan kamu, tetapi itu adalah hal yang cukup normal. Kamu harus ingat bahwa bukan tempat kamu untuk bersikap kritis terhadap orang-orang dalam kehidupan pasangan kamu, tapi ada baiknya untuk mendengarkan dia ketika pasangan kamu ingin berbicara soal keluarga. Jadilah netral dalam area ini, jangan mendominasi dan berpihak. Itu jauh lebih mudah.

 

Itulah 5 hal yang bisa lakukan dan mulailah mengubah sedikit cara kamu mengungkapkan rasa cinta pada pasangan, supaya keluargamu semakin hari semakin harmonis.

Sumber : berbagai sumber/jawaban
Halaman :
1

Ikuti Kami