Ramai di Grup Whatsapp, Ini Surat Pernyataan Pdt. Yesaya Pariadji Terkait Arseto Suryoadji
Sumber: Jawaban.com | Daniel Tanamal

Nasional / 27 March 2018

Kalangan Sendiri

Ramai di Grup Whatsapp, Ini Surat Pernyataan Pdt. Yesaya Pariadji Terkait Arseto Suryoadji

Budhi Marpaung Official Writer
22012

Tidak lama setelah maraknya pemberitaan terkait sejumlah video yang diposting Arseto Suryoadji di akun Instagram pribadinya, beredar surat pernyataan yang mencantumkan nama Gembala Sidang Gereja Tiberias Indonesia (GTI), Pdt. DR. Yesaya Pariadji di sejumlah grup Whatsapp. Dari penelusuran Jawaban.Com, surat pernyataan itu ternyata memang dimuat di situs resmi GTI, tiberias or.id.

Ada dua hal utama yang disampaikan di dalam Surat Pernyataan Pdt. DR. Yesaya Pariadji (Gereja Tiberias Indonesia). Pertama, mengenai hubungan antara Arseto dengan Pariadji dan GTI, dan yang kedua adalah pernyataan Pdt. DR. Yesaya Pariadji.

Baca Juga: Arseto Pariadji Tegaskan Ayahnya Tak Pernah Kritisi Ahok

Berikut adalah isi lengkap surat pernyataan yang dimaksud:

Sehubungan dengan pemberitaan di berbagai media sosial serta Surat Pernyataan yang dibuat dan ditandatangani oleh Sdr Arseto Suryoadji, yang pada intinya menyatakan:

1. Sdr Arseto Suryoadji tidak memiliki hubungan apapun dengan nama Pariadji

2. Sdr Arseto Suryoadji tidak memiliki hubungan apapun dengan Gereja Tiberias Indonesia

Maka dengan ini Pdt. DR. Yesaya Pariadji atas nama Gereja Tiberias Indonesia (“Gereja”) menyatakan, sebagai berikut:

1. Gereja tidak berpolitik

2. Gereja tidak memiliki hubungan apapun dengan Arseto Suryoadji.

3. Gereja tidak mendasari dan tidak mendukung sikap politik Arseto Suryoadji

4. Gereja dan Pdt. DR Yesaya Pariadji tidak bertanggungjawab atas segala pemikiran, perkataan, perbuatan maupun tindakan lainnya yang dilakukan oleh Arseto Suryoadji. Segala perbuatannya adalah tanggung jawab pribadi.

Demikian pengumuman ini dibuat untuk diketahui oleh khalayak ramai, masyarakat umum, serta seluruh jemaat GTI Tiberias.

Pdt. DR Yesaya Pariadji

(Gembala Sidang Gereja Tiberias Indonesia)


Arseto Suryoadji menjadi buah bibir setelah ia memposting sebuah video mengenai undangan pernikahan puteri dari Presiden Joko Widodo dan Iriana. Dalam video itu, ia mengatakan bahwa undangan yang disebar saat itu ternyata tidak gratis, tetapi melainkan harus membayar dengan sejumlah uang sebesar Rp 25.000.000,-

Sumber : whatsapp; tiberias.or.id
Halaman :
1

Ikuti Kami