Bingung Habiskan Libur Paskah Kemana? Yuk Kunjungi 5 Wisata Rohani Ini
Sumber: http://www.gudlakid.com/img/article/1436

Entertainment / 27 March 2018

Kalangan Sendiri

Bingung Habiskan Libur Paskah Kemana? Yuk Kunjungi 5 Wisata Rohani Ini

Inta Official Writer
4762

Nama Indonesia sebagai tujuan wisata yang beragam banyak di dengar oleh telinga pelancong. Baik pelancong mancanegara maupun lokal. Pengin plesiran di pantai? Indonesia jelas menyediakan, pasalnya negara kita Indonesia ini adalah negara kepulauan.

Bagaimana kalau mendaki gunung? Ada banyak gunung yang bisa dijajal. Tidak lupa untuk wisata kuliner setelahnya, karena kaya akan budaya dan tradisi, kulineran di Indonesia selalu menyenangkan karena keragamannya tersebut.

Satu hal lainnya adalah, Indonesia juga  punya wisata rohani. Kira-kira, tempat mana saja ya yang cocok dijadikan tujuan wisata rohani ini?

1. Bukit Doa Pinaling


Wisata rohani kali ini sangat cocok dijadikan tujuan wisata menjelang perayaan Paskah. Dibangun sejak tahun 1995, pengunjung disini akan diajak berkeliling lokasi sambil mendengarkan cerita Tuhan Yesus. Mulai dari kelahiran, hingga kebangkitanNya.

Sekiranya terdapat 14 titik pemberhentian dalam cerita Tuhan Yesus tersebut, dimana titik terakhir akan bercerita mengenai kebangkitan Tuhan Yesus. Lokasi yang sunyi, hening, tenang sekaligus terdapat air terjun indah ini mengundang banyak pengunjung, baik dari luar pulau maupun negeri. Lokasi Bukit Doa ini ada di Minahasa Selatan.

2. Graha Santa Maria Annai Velengkani


Kalau dilihat sekilas, Gereja Annai Velengkani memang nampak mirip seperti sebuah Vihara. Bangunan gereja yang unik menjadi daya tarik tersendiri untuk berkunjung ke tempat ini. Dibangun dengan gaya arsitektur Indo-Mogul, gereja Katolik ini dibuka sejak tahun 2005 di Medan.

Bangunan yang mirip dengan candi ini terdiri dari dua tingkat, tingkat pertama sebagai aula, sementara lantai satu dijadikan tempat ibadah dan balkon dengan 14 jendela, yang melambangkan jalan salib.

3. Gua Maria Lourdes


Dinamakan demikian karena konon, gua ini merupakan replika dari Gua Maria yang terletak di Lourdes, Prancis. Disana, kita bisa menemukan patung Bunda Maria, 12 pancuran air yang melambangakn keduabelas murid Yesus, serta beberapa patung yang bercerita mengenai perjalan Kristus di kayu salib. Berlokasi di kota Kediri, Gua Maria ini masih satu kompleks dengan Gereja Pohsarang.

Baca juga: Wow, Kota Kelahiran Pak Ahok Ini Ternyata Menyimpan 5 Wisata Yang Tidak Boleh Dilewatkan

4. Taman Wisata Iman


Taman Wisata Iman tidak hanya menyuguhkan wisata rohani Kristen, namun juga ada 4 agama lain, yaitu Katolik, Islam, Hindu dan Buddha. Dibangun pada tahun 2001, taman ini mengajarkan kepada kita untuk terus menjaga toleransi dalam bergama. Untuk mengunjungi lokasi wisata yang terletak di Desa Sintinjo ini, Kita harus berkendara sekitar 154km dari Medan.

5. Larantuka


Berada di Flores Timur, NTT, tempat wisata ini selalu ramai dikunjungi pada saat Paskah. Selama Pekan Suci jelang Paskah, Larantuka akan menjadi misi utama tempat ibadah umat Katolik. Hal inilah yang membuat nama Larantuka banyak didengar ketika perayaan Paskah tiba. Tradisi Semana Santa ini juga banyak ditunggu oleh pelancong mancanegara.

Jadi, lokasi wisata rohani mana yang paling dekat dengan rumah? Jangan lupa untuk menghabiskan masa Paskah ini dengan berbagi kasih bersama keluarga maupun kerabat terdekat, ya. 

Sumber : berbagai sumber/jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami