Rusaknya Gereja Di Sumsel Ini Bikin Tim Densus 88 Turun Tangan
Sumber: http://img.inews.id/timthumb.php?cc=0000

Nasional / 12 March 2018

Kalangan Sendiri

Rusaknya Gereja Di Sumsel Ini Bikin Tim Densus 88 Turun Tangan

Inta Official Writer
2566

Lagi, Sebuah gereja di Indonesia menjadi salah satu target perusakan. Gereja Katolik Stasi Santo Zakharia, Kabupaten Ogan Ilir, Sumsel diserang pada 8 Maret 2018. Sebelumnya, dijelaskan oleh warga kalau pelaku tidak hanya satu orang.

Tidak ada korban luka, gereja nampaknya menerima kerusakan yang cukup parah, terutama di bagian pintu dan kaca. Hingga kini, Tim Densus 88 Anti teror Mabes Polri turun tangan dalam membantu penyelidikan.

Baca juga: Soal Pengrusakan Gereja, Kepolisian Akui Baru Pertama Kali Kejadian di Sumsel

"Kalau ada tim densus yang datang itu benar, mereka membantu kami untuk penyelidikan. Termasuk dugaan apakah ada tindakan atau keterlibatan teroris," jelas Kapolda Sumsel, Irjen Zulkarnain Adinegara, pada Senin, 12 Maret 2018.


Kendati demikian, polisi belum bisa memastikan keterlibatan jaringan teroris perihal penyerangan ini. Hal ini dikuatkan oleh database yang dimiliki oleh penyidik Polres Ogan Ilir dan Polda Sumsel, serta Densus 88 Antiteror.

Baca juga: Gereja di Sumsel Dirusak OTK, Kata Warga Sekitar Pelakunya Lebih dari Satu

"Iya masih diselidiki lah, namanya juga mengungkap kasus kan. Tapi yang jelas ini tidak ada unsur-unsur keterlibatan jaringan dan sampai sekarang memang masih terkait ketidak senangan terhadap pemilihan kepala desa di sana," terangnya.

Gereja Katolik Santo Zakaria ini baru diresmikan pada 4 Maret 2017 lalu. Tidak hanya dirusak, kabarnya gereja ini juga sempat akan dibakar oleh para pelaku tersebut. Untungnya api yang mulai menyala bisa segera dipadamkan oleh warga.

Sumber : jawaban.com/detik
Halaman :
1

Ikuti Kami