Begini Kondisi Terkini Romo Prier, Korban Penyerangan Gereja St. Lidwina
Sumber: Berbagai Sumber/Jawaban.com

Nasional / 15 February 2018

Kalangan Sendiri

Begini Kondisi Terkini Romo Prier, Korban Penyerangan Gereja St. Lidwina

Lori Official Writer
2904

Namanya Romo Karl Edmund Prier SJ yang kini sudah berusia 80 tahun. Dia adalah salah satu korban penyerangan di Gereja St. Lidwina Sleman, Yogyakarta, Minggu (11/2) lalu. Luka bacok yang dia alami membuatnya harus dilarikan ke rumah sakit Panti Rapih, Yogyakarta.

Kabar baiknya, Romo Prier, begitu sapaannya, sudah diperbolehkan pulang hari ini. Pihak rumah sakit menilai kondisi romo sudah baik. “Untuk Romo Prier sudah pulang kira-kira jam 12.30 WIB siang ini. Dari tiga korban yang kemarin opname, berarti tinggal satu orang yang masih dirawat (yakni Yohannes Tri),” ucap Staf Humas Panti Rapih, Sugeng, seperti dikutip Detik.com, Kamis (15/2).

Meskipun sudah memperbolehkan Romo Prier pulang, namun pihak rumah sakit enggan menyampaikan kondisi terkini uskup Katolik itu.

Sebagaimana diketahui dari postingan Humas Pemda DIY, Minggu (11/2) lalu, diperlihatkan bagaimana dia dalam kondisi sadarkan diri menyambut Gubernur DIY, Sri Sultan HB X saat berkunjung ke sana. Dia bahkan menceritakan pengalaman penyerangan yang dialaminya.

“Ini pengalaman yang luar biasa bagi saya juga ya. Saya melihat orang itu mengancam tapi saya tidak lari. Kena pukulan, Itulah salah saya,” ucapnya.

Seperti diketahui, Romo mendapat bacokan dibagian kepala. Namun pihak rumah sakit sudah melakukan operasi dan saat ini kondisinya tampaknya sudah membaik.

Sosok Romo Prier


Romo Prier adalah biarawan asal Jerman yang sudah melayani di Yogyakarta sejak tahun 1960-an. Dia juga dikenal sebagai musisi kenamaan dikalangan umat Katolik dengan hasil karyanya yang sudah dirilis di Pusat Musik Liturgi (PML) Yogyakarta pada tahun 1971.

Awal kedatangannya ke Indonesia, Romo Prier menetap di Wonosari, Gunung Kidul dan melayani masyarakat miskin di sana. Dia pun tetap setia melayani sampai hari ini di Indonesia.

Sumber : Berbagai Sumber/Jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami