Wow! Fakta Bunuh Diri Ini Bikin Geleng-geleng Kepala. Ternyata Nabi Juga Pernah Alami Lho
Sumber: www.huffingtonpost.com

Kata Alkitab / 31 January 2018

Kalangan Sendiri

Wow! Fakta Bunuh Diri Ini Bikin Geleng-geleng Kepala. Ternyata Nabi Juga Pernah Alami Lho

Inta Official Writer
3030

Beberapa waktu yang lalu warganet dihebohkan oleh kelakuan seorang youtuber terkenal yang berisi video dirinya ada dalam sebuah hutan bunuh diri di Jepang. Hutan ini dinamakan demikian karena orang sekitar menggunakan hutan tersebut untuk bunuh diri. Bunuh diri menjadi momok yang terjadi bagi orang-orang di sekitar kita. 

Menurut sebuah penelitian di Amerika, kasus bunuh diri sudah menjadi krisis kesehatan masyarakat. Sementara penyebabnya bisa beragam. Mulai dari masa lalu, sejarah keluarga, insomnia, agitasi, tidak memiliki damai sejahtera, hingga tidak diterima di masyarakat. 

Kaget? Pasti. Berita kematian seseorang saja sudah sering bikin kita terkejut. Apalagi kalau kematian ini diakibatkan karena bunuh diri. Bahkan beberapa kerabat orang yang pernah ditanyai mengenai rekannya yang bunuh diri mengatakan kalau kerabatnya ini tidak pernah menunjukan sesuatu yang janggal. 

Mereka mendapati kalau orang yang menjadi korban ini kehidupannya bisa dibilang memiliki hubungan yang harmonis. Kita memang tidak bisa mengetahui isi hati seseorang atau masalah yang sedang dihadapi olehnya. Buktinya, apa yang terlihat buat kita baik, tidak bisa mencerminkan pergumulan yang sedang dialami olehnya. 


Artis, penyanyi, atau orang yang menjadi sorotan publik juga ada yang memilih untuk bunuh diri. Sebut saja Robin Williams, Chris Cornell, bahkan vokalis Linking Park Chester Bennington. Kalau kita lihat, apa sih yang kurang dalam hidup mereka? Dikenal? Sudah pasti. Kesuksesan? Sudah satu paket sejak pertama mereka banyak dikenal oleh khalayak.

Sekarang kita pasti bertanya-tanya mengenai motif mereka. Selain yang disebutkan diatas, motif kebanyakan orang adalah faktor kesepian dan depresi yang hebat. Alkitab juga pernah menceritaan Nabi Elia yang meminta kepada Tuhan untuk segera mencabut nyawanya. 

Baca juga: Hey Pemalas, Ini Dia Apa yang Tuhan Bilang Tentangmu

Kondisi ini dikemukakan dalam 1 Raja-raja 19:4, "Tetapi ia sendiri masuk ke padang gurun sehari perjalanan jauhnya, lalu duduk di bawah sebuah pohon ara. Kemudian ia ingin mati, katanya: "Cukuplah itu! Sekarang, ya TUHAN, ambillah nyawaku, sebab aku ini tidak lebih baik dari pada nenek moyangku."

Walaupun Elia sudah melakukan hal-hal hebat, ternyata dirinya masih diselimuti rasa ketakutan dan belum bisa memaknai hidupnya secara utuh. Ancaman dari Izebel membuatnya depresi sehingga ia putus asa. 

Ia melarikan diri dan dalam kesepiannya ia mengungkapkan kalai ia ingin mati. Alasannya adalah karena ia merasa kalau dirinya tidak lebih baik dari nenek moyangnya. Namun saat itu Tuhan datang kepada Elia dan menghiburnya. 

Baca juga: Keangkuhan Membawa Kita Jauh Dari Tuhan, Ayo Kelola Pujian Dari Sekarang!

Siapa sih yang bisa menghindari masalah? Tentu tidak ada satu pun yang bisa. Namun perlu  diingat kalau setiap pribadi diberi kemampuan untuk menyelesaikan selama ada Tuhan beserta kita. Memendam kepahitan, menumpuk masalah akan menjadi beban yang mampu menekan hidup kita. Hal ini yang bisa bikin kita depresi. 

Ini juga sebabnya kita harus memiliki keberanian dan kejujuran untuk membicarakan apa yang kita rasakan kepada Tuhan, orang tua, saudara atau teman. Dengan demikian, setidaknya kita akan merasa lega dan menemukan solusi dari masalah yang sedang kita hadapi. Masalah hanya bagian yang ada dalam kehidupan ini sebagai proses indah dalam perjalanan bersama Kristus.


Sumber : jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami