Tak Peduli Apapun Masalahnya,Ingat Bahwa Tuhan Menciptakan Kita Menjadi Seorang Pemenang

Kata Alkitab / 11 January 2018

Kalangan Sendiri

Tak Peduli Apapun Masalahnya,Ingat Bahwa Tuhan Menciptakan Kita Menjadi Seorang Pemenang

Naomii Simbolon Official Writer
3063

Beberapa waktu yang lalu, adik saya perempuan menerima Yesus dan dia sangat berubah seiring berjalannya waktu. Hal itu benar-benar membuat aku bahagia dan tak satupun yang dapat aku ungkapkan untuk mengutarakan kebahagiaan yang aku rasakan.

Sungguh, Tuhan menjawab doaku selama ini. Namun seiring berjalannya waktu, bersamaan dengan hari dimana dia Baptis Roh Kudus dan menangis di pelukanku, mama mengirim SMS dan memberi kabar yang tak mengenakkan mengenai adik perempuanku satu lagi.

“Mama mau bicara, tolong telepon mama sekarang. Adikmu kabur dari rumah dan menulis sebuah surat bahwa dia akan menikah dengan pacarnya itu.”

Kita ketahui bahwa pacar adikku berkeyakinan berbeda dari kita, seorang nonkristen. Itulah yang membuat kedua orangtuaku sangat keras melarang hubungan mereka, sehingga akhirnya dia memberontak dan meninggalkan rumah sehingga memutuskan untuk lari bersama pria itu dan singkat cerita, mereka pun menikah. Rasanya, saya sedang berjalan di dua jalur sekaligus, dan itu sangat sulit.

Hal yang sama juga pernah dirasakan oleh seorang penulis buku “Purpoese Driven Life” yaitu Rick Warren. Dia juga merasakan dua hal yang sangat bertolak belakang. Pada saat dia sedang menuai kesuksesan besar karena bukunya tercetak hingga 15 juta lembar, disaat itu pula hatinya merasa berat karena isterinya, Kay, diserang kanker.

Menyikapi hal ini, saya ingat sebuah kata yang diucapkan oleh Rick sampai saat ini,” Saya terbiasa berpikir bahwa hidup ini adalah deretan gunung  dan lembah-lembah berjalan melalui saat-saat gelap, mencapai puncak gunung, kemudian kembali lagi begitu terus menerus. Kini saya tidak percaya itu lagi. Hidup ini lebih dari seperti dua jalur kereta api yang menyatu di ujung, dan sepanjang waktu kamu akan menjumpai hal baik dan juga hal buruk. Sebanyak apapun hal baik yang kamu terima, kamu akan tetap menghadapi hal yang buruk yang harus hrus diatasi. Sebaliknya, seburuk apa pun hidup yang kamu jalani, selalu ada hal baik yang patut disyukuri.”

Menyadari bahwa manusia nggak dapat menghindar dari hidup yang berdinamika seperti dua “jalur kereta,” Paulus mengungkap tiga nasihat sederhana tetapi sangat penting untuk selalu dilakukan dalam segala keadaan baik dan buruk, yakni: BERSUKACITA, BERDOA dan MENGUCAP SYUKUR.

Hal itu perlu diingat agar ketika suka datang kita nggak menjadi seorangorang takabur, atau ketika duka datang kita nggak menjadi seseorang yang habis harapan. Sebab, sesungguhnya melalui jalan ini dan juga masalah yang begini, Tuhan sedang menolong kita untuk selalu melihat hidup kita secara seimbang. Bahwa hidup ini berjalan bukan karena kekuatan kita sendiri, tetapi karena Tuhan selalu ikut campur tangan dengan segala kedaulatannya. Dan manusia hidup bukan hanya untuk menikmati dunia, namun terpenting adalah ada urusan kekekalan yang harus di persiapkan dari sekarang.

“Memang duka dan bahagia kadang kala datang bersamaan, tetapi tetaplah bertahan karena kamu dan saya ditetapkan menjadi seorang pemenang.”

Sumber : berbagai sumber
Halaman :
1

Ikuti Kami