Gagal Diterima Kerja, Mungkin Masalahnya Kamu Ada Diantara 4 Kesalahan Ini. Coba Cek!

Finance / 22 December 2017

Kalangan Sendiri

Gagal Diterima Kerja, Mungkin Masalahnya Kamu Ada Diantara 4 Kesalahan Ini. Coba Cek!

Naomii Simbolon Official Writer
4115

Wawancara sering sekali menjadi sesuatu hal yang menakutkan bagi setiap  orang, kadang mengintimidasi dan kerap sekali membuat stres.

Kadang wawancara dapat terasa seperti pertunjukan tunggal dimana pewawancaramu menjadi penonton dan kamu sendirian.

Pada pertunjukan ini, hal yang nggak kamu katakan sering menjadi lebih penting dibandingkan kata-kata yang sungguh-sungguh kamu katakan. Untuk itu, wawancara kerja yang sukses nggak hanya mengenai seberapa baik kamu menjawab pertanyaan tetapi juga kata-kata dan gerakan yang ditunjukkan oleh tubuhmu pada pewawancara.

Nah berikut ada beberapa kesalahan yang wajib kamu hindari biar interview kamu lancar dan sukses:

1. Jabat tangan yang buruk


Jabat tangan yang sempurna sering kali sulit dicapai, terutama pada saat kamu gugup. Kamu ingin menghindari genggaman yang terlalu lemah yang akan bikin kamu tampak nggak antusias dan nggak mengesankan. Kamu ingin membuat jabat  tangan yang tegas dan kuat tapi malah terlalu keras.

Untuk jabat tangan yang sempurna, kamu ingin menggenggam, meremas dengan tegas dan dua atau tiga kali ayunan sambil melakukan kontak mata. Diikuti dengan senyuman natural dan kalimat yang pantas. Latihanlah jabat tangan dengan teman sebelum wawancara, mungkin itu bisa membantumu agar kamu merasa nyaman pas ketemu pewawancaara nantinya.

2. Menyilangkan tangan


Menyilangkan tangan di depan dada  mungkin bikin kamu merasa lebih nyaman dan santai, tapi juga malah menunjukkan sikap defensif dan negatif. Menutup tubuhmu dengan melipat tangan di dada bahkan seperti memeluk benda, seperti tas atau kertas foliomu di dada akan bikin kamu terlihat defensif, nggak aman dan nyaman di pandangan pewawancara.

3. Nggak ada kontak mata atau terlalu banyak kontak mata.


Lagi-lagi segala sesuatu ada batasannya. Kamu harus tahu bahwa begitu penting untuk melakukan kontak mata saat berbicara karena itu akan membuatmu dapat terlihat dipercaya, percaya diri dan penuh perhatian tapi kamu juga nggak boleh membuat kontak mata berlebihan yang tentu bikin pewawancara menjadi nggak nyaman.

Sebagai aturan umum, cobalah melakukan kontak mata secara alami dan bersahabat.

4.  Mengangguk berlebihan


Mengangguk pada saat yang tepat akan menunjukkan bahwa kamu mendengarkan, tertarik atau menyetujui apa yang dikatakan oleh pewawancara. Mengangguk berlebihan dan nggak pada waktunya pun akan membuat kamu malah seperti tidak mendengarkan dengan sungguh-sungguh, tidak mengerti apa yang dibicarakan atau sangat ingin membuatnya senang dan nggak membuat pendapatmu sendiri.

BACA JUGA: Di PHK. Atur Uang Dengan Cara Ini Biar Nggak Ngutang

Cobalah untuk mengatur jumlah anggukanmu selama perbincangan. Batasi menjadi hanya sekali atau dua kali dan lakukan hanya pada waktu yang tepat. Dengarkan perbincangan dengan baik dan formulasikan pemikiranmu. Kalau ada yang nggak kamu mengerti sebaiknya tanyakan ya.

Nah demikian 4 kesalahan yang nggak seharusnya kamu lakukan ketika melakukan interview dengan pihak perusahaan. Semoga terinspirasi ya!

Sumber : berbagai sumber
Halaman :
1

Ikuti Kami