Buat Kamu Yang Lelah Dengan Kehidupan. 5 Cara Ini  Bikin Kualitas Hidup Kamu Bangkit Lagi
Sumber: merdeka

Single / 8 November 2017

Kalangan Sendiri

Buat Kamu Yang Lelah Dengan Kehidupan. 5 Cara Ini Bikin Kualitas Hidup Kamu Bangkit Lagi

Naomii Simbolon Official Writer
6006

Survei terakhir yang dilakukan Dinas Sosial Pemda DKI menjaring 2.283 penderita sakit jiwa di jalanan. Para penderita sakit jiwa kebanyakan disebabkan oleh minimnya kualitas kehidupan sehingga menyebabkan depresi dan gangguan kejiwaan. Lalu langkah apa yang kita lakukan supaya memperbaiki kualitas hidup kita?

1.  PERBANYAK WAKTU DENGAN DIRIMU SENDIRI


Bergaul memang sebuah kegiatan yang mengasyikkan, namun kita juga harus memiliki waktu untuk sendiri. Memiliki waktu untuk sendiri bukan berarti menutup kehidupan kita dari dunia luar, melainkan kita juga harus memiliki quality time untuk bersantai supaya kita tidak jenuh dan stress.

2. LUPAKAN SEJENAK BEBAN YANG MEMBELENGGU


Di poin yang kedua ini , melupakan beban sejenak bukan berarti  lari dari masalah ya,  melainkan dengan menyerahkan semua beban pada Tuhan. Dalam Matius 11:28 dikatakan “Marilah kepada-Ku, semua yang letih lesu dan berbeban berat, Aku akan memberi kelegaan kepadamu”. Satu ayat Alkitab yang sering kita dengar dan  mengajarkan untuk kita selalu mendekatkan diri pada Tuhan.

3. BERGAULAH DENGAN ORANG YANG MENDUKUNGMU


Tuhan mengajarkan kita untuk memfilter setiap pergaulan kita, jangan sampai pergaulanmu merusak kualitas hidupmu. Memiliki pergaulan yang baik adalahsalah satu cara untuk memperbaiki kualitas hidup. Bergaulah dengan orang yang tepat, orang yang mendukungmu dalam hal kebaikan dan mengingatkanmu saat kamu berbuat salah. Mintalah pada Tuhan supaya kamu diberi teman yang baik yang mampu membawamu ke arah yang lebih baik.

Amsal 4:14-15: “Janganlah menempuh jalan orang fasik, dan janganlah mengikuti jalan orang jahat.  Jauhilah jalan itu, janganlah melaluinya, menyimpanglah dari padanya dan jalanlah terus.

4. BERTOBATLAH


Dengan bertobat kita mau mengakui kesalahan kita, dengan bertobat kita mau membuat komitmen bersama Tuhan bahwa kita tidak akan jatuh dalam dosa yang sama. Pertobatan merupakan salah satu cara ampuh supaya kualitas hidup kita bisa lebih baik lagi, bukan dengan “tobat main-main” namun pertobatan yang sejati.

5. MENYERAHKAN KEHIDUPAN KITA PADA TUHAN


“Serahkanlah kuatirmu kepada TUHAN, maka Ia akan memelihara engkau! Tidak untuk selama-lamanya dibiarkan-Nya orang benar itu goyah“.  – Maz 55:23

Dari ayat tersebut kita tahu bahwa bukan orang lain yang menjamin hidup kita, bukan suatu keberuntungan kita bisa berjalan sampai hari ini tetapi karena Tuhan yang telah memelihara kita. Mari serahkan seluruh kehidupan kita dan percayalah bahawa Tuhan telah berencana akan kehidupan anak-anakNya. Bukan setengah-setengah tapi sepenuhnya.

Baca Juga Artikel Ini Pacar Perokok Bikin Kesal. Atasi Dengan Cara Ini

Semoga dengan lima cara diatas kita jadi tahu cara untuk meningkatkan kualitas hidup kita. Ingat! Semua yang ada didunia ini adalah dari Tuhan, mari kita kembalikan juga pada Tuhan. Terus jalin hubungan dengan Tuhan, percayalah Tuhan menjamin hidup kita. Tuhan Yesus Memberkati.

Sumber : Berbagai sumber
Halaman :
1

Ikuti Kami