Daripada Ketergantungan Obat, Ini 7 Bahan Makanan Rumah yang Juga Ampuh Obati Hypotiroid
Sumber: Health Spirit Green

Health / 7 November 2017

Kalangan Sendiri

Daripada Ketergantungan Obat, Ini 7 Bahan Makanan Rumah yang Juga Ampuh Obati Hypotiroid

Lori Official Writer
2714

Organ tubuh kita bekerja sebagai sebuah sistem, baik itu organ pencernaan, pernafasan, memori dan juga hormon. Salah satu sistem yang paling penting adalah sistem kerja hormone yang disebut kelenjar tiroid.

Kelenjar ini berbentuk kupu-kupu dan terletak di dasar tenggorokan kita. Kelenjar inilah yang mengeluarkan hormon penting yang disebut thyroxin. Hormon inilah yang bertanggung jawab atas kinerja sistem metabolism sel tubuh serta yang bertugas mengatur detak jantung, kekuatan otot, siklus menstruasi, suhu tubuh, dan lain-lain. Fungsi terpentingnya adalah mengendalikan berat badan kita.

Kadar hormon ini pun harus seimbang di dalam tubuh kita. Dalam artian, nggak boleh kurang dan nggak juga boleh berlebihan.

Ada dua masalah kesehatan yang terjadi saat hormon tyroid tak seimbang:

Pertama Hipertyroid. Kondisi ini disebut kelebihan hormon tyroid. Seseorang yang mengalami akan mengalami penurunan berat badan yang tiba-tiba atau biasanya penderita akan sulit memiliki berat badan ideal.

Kedua Hypotiroid. Kondisi ini disebut juga dengan kekurangan hormone tyroid di dalam tubuh. Seseorang yang kekurangan hormon tyroid ini biasanya ditandai dengan sistem metabolism tubuhnya yang semakin melambat, mulai dari penurunan tekanan darah, denyut jantung lebih lambat dan suhu tubuh yang terus menurun.

Baca Juga : Mengoptimalkan Metabolisme Tubuh

Penderita hypotiroid biasanya disebabkan oleh kurangnya kandungan yodium di dalam makanan.

Nah, bagi kamu yang menderita hypotiroid ada baiknya mengkonsumsi 7 bahan rumahan ini:

1. Yodium  

Mengkonsumsi garam beryodium adalah salah satu cara untuk meningkatkan kembali hormon tyroid dalam tubuh. Cobalah untuk menambahkan yodium ini ke dalam makanan yang kamu konsumsi secukupnya. Atau kamu juga bisa mengkonsumsi makanan-makanan seperti yogurt, kentang, pisang, ikan dan makanan laut yang mengandung yodium.

2. Jahe

Jahe adalah bahan dapur yang kaya kandungan magnesium dan kalium. Kandungan inilah yang menjadikan jahe penting sebagai obat untuk membantu melancarkan fungsi kelenjar tyroid. Selain itu sifat anti-inflamasinya juga sangat membantu meningkatkan produksi tyroid dalam tubuh. Cara terbaik untuk mengkonsumsi jahe adalah dengan menjadikannya campuran minuman. Bisa sebagai teh jahe hangat ataupun wedang jahe. Untuk lebih maksimal, tambahkan madu sebagai pengganti gula.

3. Biji Rami

Biji rami adalah sumber asam lemak Omega 3 yang sangat baik. Biji yang satu ini kaya akan sat prostaglandis yang merangsang produksi tiroksin. Satu sendok makan bubuk biji rami bisa dikonsumsi setiap hari dalam segelas air hangat.

4. Kenari Hitam

Kenari hitam sangat kaya akan kandungan magnesium. Kenari yang satu ini diyakini efektif mengobati hypotiroid serta mengembalikan kembali fungsi kerja kelenjar tyroid.

5. Minyak Kelapa

Penderita hypotiroid biasanya rentan dengan peradangan. Tapi nggak perlu khawatir, masalah ini bisa diatasi dengan memasukkan minyak kelapa ke dalam makanan. Minyak kelapa ini dikenal sebagai agen anti-inflamasi dan efektif meningkatkan kelenjar tyroid.

Kamu bisa mencampurkan minyak kelapa ke dalam smoothy atau mencampurnya dengan masakanmu.

6. Minyak Ikan

Sumber asam lemak omega 3 yang kaya dalam minyak ikan berfungsi untuk mengatur produksi hormon tyroid dan mengurangi peradangan. Minyak ikan juga kaya akan vitamin D3 dan mengandung jumlah yodium yang sehat.

Kamu bisa mendapatkan suplemen minyak ikan ini dipasaran atau supermarket dan mengkonsumsinya secara teratur.

7. Cuka Sari Apel (Apple Cider Vinegar)

Kandungan asam di dalam cuka sari apel membantu menetralisir kadar asam dan menyeimbangkan kadar PH dalam tubuh. Cuka ini juga berfungsi sebagai detoksifikasi tubuh sehingga metabolism tubuh bisa meningkat.

Baca Juga : Tanpa Obat, 6 Cara Alami ini Bisa Seimbangkan Hormon

Cara mengkonsumsinya juga sangat sederhana yaitu hanya dengan mencampurkan dua sendok cuka sari apel ke dalam segelas air hangat dan meminumnya secara rutin setiap hari.

Nah, daripada kamu harus ketergantungan sama obat-obatan yang dianjurin dokter, mending cobain bahan-bahan rumahan sederhana ini aja kan ya. 

Sumber : Boldsky.com/Jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami