Untuk Kamu Generasi Milenial, Kalau Kamu Punya 4 Kualitas Ini Karirmu Pasti Melejit
Sumber: cikerja.blogspot.com

Finance / 26 October 2017

Kalangan Sendiri

Untuk Kamu Generasi Milenial, Kalau Kamu Punya 4 Kualitas Ini Karirmu Pasti Melejit

Puji Astuti Official Writer
2629

Ngga semua milenial pengen jadi startup atau travel blogger, ada juga yang mimpinya menapaki tangga karir di perusahaan atau bahkan berkarir sebagai pegawai negeri atau PNS. Nah, buat kamu yang tertarik dalam dunia manajerial dan ingin melejitkan karirmu, 4 kualitas ini harus kamu miliki loh. 

1# Kemampuan Interpersonal (Interpersonal Skill)


Apa sih kemampuan interpersonal itu? Apakah kamu sudah tau dan memilikinya? Interpersonal skill adalah kemampuan untuk berinteraksi dengan orang lain, bekerja dalam tim dan kemampuan komunikasi yang baik untuk menyelesaikan suatu pekerjaan. 

Bayangkan jika kamu bekerja dalam sebuah tim, dan salah satu orang kerjaannya itu berdebat dan menyanggah perintah atau pernyataan atasannya. Tentu suasana kerja jadi tidak menyenangkan, target pun bisa-bisa tidak tercapai. 

Kalau kamu punya kemampuan interpersonal, kamu bisa menyampaikan pemikiranmu tanpa harus bentrok dengan orang lain. Kamu bisa berinteraksi dan komunikasi dengan baik, sehingga ide-idemu itu akan membuat tim kamu semakin efektif dalam mencapai target. 

Sebuah organisasi suka dengan orang-orang yang bisa berkolaborasi satu sama lain, bukan bersaing. Kemampuanmu untuk mau mendengarkan ide orang, menyampaikan pendapatmu dan memberi solusi akan membuatmu menonjol di dunia kerja. Nah, kamu bisa lihat kan pentingnya kemampuan interpersonal ini? Pastikan kamu memilikinya ya..

Baca juga : Siapakah Generasi Milenial dan Generasi Z?

2# Fleksibel Dengan Perubahan


Dunia saat ini berubah dengan cepat, mereka yang tidak mau berubah atau takut dengan perubahan sudah pasti harus siap-siap tergilas atau tersingkir. Demikian juga dengan organisasi, jika ingin bertahan dan bahkan maju, maka harus berani untuk terus melakukan perubahan. 

Kalau kamu bermimpi untuk berada di kursi manajerial sebuah perusahaan, kamu juga harus merangkul perubahan, jangan anti pati pada perubahan. Jadikan hal itu sebuah tantangan yang memacu kamu untuk terus belajar dan menjadi lebih baik lagi. 

Selain itu kamu juga harus menjadi agen perubahan, apa artinya? Kamu harus bisa membantu orang-orang disekitarmu melewati transisi perubahan yang ada dengan baik. Kalau kamu bisa menunjukkan kepemimpinan saat sebuah perubahan terjadi di suatu organisasi, bisa dipastikan pemimpinmu akan melihat potensi yang kamu miliki.

Baca juga : Sekarang Bukan Jaman Kolonial, Tapi Milenial Guys, Miliki 7 Sikap Servant Leaders Ini Agar Sukses

3# Terbuka Terhadap Masukan


Menurut lembaga survei Gallup, hanya 15% milenial yang meminta masukan dari atasannya baik mereka tertarik dengan masukan tersebut atau tidak. 

Untuk menjadi seorang pemimpin yang baik, kamu harus terbuka terhadap masukan dari orang lain. Dengan demikian kamu bisa belajar untuk memperbaiki diri, bertumbuh dan lebih mengerti hal apa yang perlu kamu kembangkan. 

Meminta masukan tidak terbatas kepada atasanmu, bahkan kepada rekan kerja atau orang yang kamu pimpin, karena masukan dari orang-orang terdekat kamu sangat bernilai. Merekalah yang lebih banyak tahu apa yang menjadi kelemahan dan kelebihanmu. 

Baca juga : Edho Zell: Jadi Role Model Untuk Generasi Milenial

4# Mampu Menyelesaikan Target Kerja


Apakah kamu pernah dengar bahwa generasi milenial sering dibilang "pemalas" dalam dunia kerja. Nah, kamu harus bisa mematahkan pandangan negatif ini. 

Atasan kamu ingin melihat kamu tidak hanya bisa memulai sebuah projek dan memberikan ide-ide kreatif, tapi mereka juga mau kamu bisa mengerjakan projek itu sampai selesai dengan baik. 

"Individu yang yang bisa mengidentifikasi masalah, mengajukan solusi dan benar-benar menyelesaikan permasalah tersebut adalah sebuah gold standard," demikian ungkap Danielle Pizza, Pemimpin Digital AdOps.

Jadilah orang yang bisa diandalkan oleh atasanmu dalam menyelesaikan suatu pekerjaan. Kalau kamu mengalami masalah, tentu saja kamu bisa bertanya dan minta masukannya. Atau kalau kamu melihat bahwa kamu ngga bisa menyelesaikan sesuai tenggat waktu yang ditentukan, kamu bisa sampaikan kepadanya dengan mengajukan beberapa solusi. 

Untuk sukses dalam dunia kerja, sebenarnya tidak terlalu sulit. Kamu hanya perlu memperbaiki diri terus menerus, kreatif dan juga tekun, pasti kamu bisa meraih karir impianmu. So, semangat ya kerjanya..

Sumber : Forbes.com
Halaman :
1

Ikuti Kami