Arkeolog Klaim Temukan Makam Santa Klaus di Bawah Gereja Turki Ini
Sumber: dailysabah.com

Internasional / 4 October 2017

Kalangan Sendiri

Arkeolog Klaim Temukan Makam Santa Klaus di Bawah Gereja Turki Ini

Lori Official Writer
4082

Baru-baru ini, tim arkeolog mengklaim telah menemukan misteri makam sosok Santa Klaus yang terkubur di gereja kuno Santa Nicholas di distrik Demre, Antalya, Turki pada Senin (2/10).

Kepala Otoritas Monumen Antalya Cemil Karabayram menyampaikan bahwa mereka menemukan makam ini saat sedang melakukan survei digital di bawah permukaan lantai gereja.

“Kami percaya bangunan ini belum rusak sama sekali,tapi cukup sulit untuk bisa menggapainya karena ada mosaik di lantai itu,” kata Karabayram.

Untuk membongkar makam tersebut, Karabayram dan timnya harus memindahkan mosaik-mosaik itu terlebih dahulu. Lalu penggalian kembali dilakukan.

Pejabat setempat pun menanggapi soal klaim makam Santa Klaus ini. Mereka meyakinkan hal itu setelah memeriksa semua berkas dari tahun 1942 sampai 1966 tentang riwayat Santo Nicholas, sosok pastor yang dikenal baik hati terutama kepada anak-anak. Karena kebaikan hatinya inilah Santo Nicholas diberi gelar sebagai Santa Klaus, yang dikenal sebagai sosok si pemberi hadiah Natal. Dalam dokumen ditemukan bahwa gereja itu ternyata pernah mengalami kebakaran dan kemudian pernah dibangun ulang kembali.

Meskipun ada dugaan bahwa tulang belulang Santa Klaus telah dicuri, tapi Karabayram optimis untuk bisa mencapai sisa-sisa tulang belulangnya di makam tersebut.

Karabayram percaya jika sisa-sisa tulang belulang St Nicholas itu bisa ditemukan dampaknya pasti akan sangat baik bagi pariwisata Turki. Sepetri diduga tulang belulang itu dicuri oleh pedagang yang singgah dan diselundupkam ke kota Bari, Italia pada tahun 1087.

Sumber : Newsweek.com
Halaman :
1

Ikuti Kami