Walikota London Sadiq Khan Sebut Serangan di Dekat Masjid Finsbury Park Teror Mengerikan
Sumber: CNN.com

Internasional / 19 June 2017

Kalangan Sendiri

Walikota London Sadiq Khan Sebut Serangan di Dekat Masjid Finsbury Park Teror Mengerikan

Puji Astuti Official Writer
2934

Inggris kembali dikejutkan dengan serangan teror pada Senin pagi waktu setempat, sebuah mobil menabrak kerumunan orang yang berada di sekitar masjid di Finsbury Park. Seorang tersangka berusia 48 tahun berhasil diamankan oleh pihak kepolisian dengan bantuan masyarakat yang berada di tempat kejadian, sedangkan korban jiwa akibat kejadian ini satu orang tewas dan sepuluh orang lainnya mengalami luka-luka. 

Walikota London Sadiq Khan menyebut serangan ini sebagai "serangan teror yang mengerikan."

"Kami masih belum tahu detail keseluruhannya, tetapi ini jelas serangan terhadap warga London yang tak bersalah, banyak (korban -red) adalah mereka yang baru saja selesai sembahyang di bulan suci Ramadhan," demikian pernyataan Khan yang dikutip CNN.

Khan merasa bahwa serangan ini sengaja ditujukan kepada komunitas tertentu, sama seperti serangan-serangan sebelumnya, "Seperti  teror mengerikan di Manchester, London dan Westminster Bridge juga merupakan serangan terhadap semua nilai-nilai toleransi, kebebasan dan rasa hormat kami," demikian tambah Khan. 

Dalam beberapa bulan terakhir serangan teror di wilayah Eropa semakin meningkat, diduga kuat tindakan tersebut berhubungan dengan kelompok teroris Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS). Teror tidak hanya menyasar kepada gereja dan umat Kristen, namun sudah membabi buta kepada tempat-tempat keramaian dan kini kepada umat Muslim dan masjid. 

Perkembangan ideologi radikal yang menyebar dengan cepat dan menjangkau anak-anak muda, terutama melalui media internet menjadi salah satu penyebabnya meningkatnya serangan teror ini. Hal ini harus menjadi perhatian semua kalangan, untuk memerangi radikalisme dengan menyebarkan nilai-nilai toleransi, kasih dan menghargai keberagaman.


Sumber : CNN.com
Halaman :
1

Ikuti Kami