Baca Alkitab Rutin itu Penting, ini 3 Alasan Kamu Para Single Harus Melakukannya!
Sumber: www.staddai.org.nz

Single / 1 June 2017

Kalangan Sendiri

Baca Alkitab Rutin itu Penting, ini 3 Alasan Kamu Para Single Harus Melakukannya!

Budhi Marpaung Official Writer
17847

Membaca Alkitab adalah urusan anak sekolah minggu dan mereka yang sudah menikah, benarkah? Karena sudah merasa membaca atau mendengarkannya di gereja sejak kecil maka ketika sudah beranjak usia di atas 20-an maka kita menganggap tidak perlu lagi melakukannya. Bukan kah apa yang akan dibaca itu-itu lagi juga? Sekarang yang justru tepat dilakukan, menurut anggapan kita adalah mencari pasangan dan menata masa depan lewat pekerjaan atau bisnis yang sedang digeluti.  

Mencari pasangan dan meniti karir atau pun bisnis bukanlah hal yang keliru di mata Tuhan. Ia bahkan begitu senang ketika kita melakukan apa yang menjadi kerinduan-Nya yakni hidup di dalam pernikahan dan produktif selama kita ada di dunia. Hanya saja kita terkadang belum menyadari atau memahami mengapa kita perlu melekat dengan-Nya; mengapa kita perlu senantiasa membaca dan memperoleh janji-janji lewat ayat-ayat yang kita baca di Alkitab.

Setidaknya ada 3 alasan penting mengapa kita – para lajang (single)  perlu membaca rutin Alkitab setiap harinya. Sebagai landasannya, penulis cantumkan ayat pendukung dari II Timotius 3:16 (versi Bahasa Indonesia Sehari-Hari Tahun 1985)

Semua yang tertulis dalam Alkitab, diilhami oleh Allah dan berguna untuk mengajarkan yang benar, untuk menegur dan membetulkan yang salah, dan untuk mengajar manusia supaya hidup menurut kemauan Allah.

1. Karena Alkitab Berisikan Tulisan yang diilhamkan oleh Allah Mengajarkan Kita akan Hal-hal yang Benar

Kamu bingung tentang pasangan hidup? Apakah pasangan kamu harus seiman atau tidak? Ataukah bagaimana menjalani penjajakan dengan lawan jenis sebelum memasuki gerbang pernikahan? Semua pertanyaan ini dapat kamu temukan di Alkitab.

Bagi kamu yang masih berpikir untuk berbisnis atau menjalani karir, kamu ingin mengetahui bagaimana dapat memperoleh keberhasilan yang sesungguhnya? Atau keluar dari permasalahan yang sedang melilit? Untuk semua pertanyaan tersebut, kamu dapat menemukan jawaban yang tepat di dalam Alkitab.

2 Karena Alkitab Berisikan Tulisan yang diilhamkan oleh Allah Menegur dan Membetulkan Kita dari Kesalahan yang Diperbuat

Manusia dengan segala kemampuan yang dimiliki terkadang tidak menyadari akan kekeliruan yang diperbuatnya. Alkitab adalah buku yang menolong kita agar tidak (semakin) salah jalan. Alkitab mampu membetulkan jalan-jalan / keputusan-keputusan yang kita ambil secara sembrono (tidak mengandalkan Tuhan).  

3. Karena Alkitab Menuntun Kita Untuk Hidup Menurut Kehendak Allah

Setiap kita dirancangkan oleh Allah spesial dan unik. Ia menaruhkan visi di dalam setiap kita. Untuk kita bisa berada di dalam jalurnya Allah maka Alkitab adalah petunjuknya.

Bagaimana kita mencapai visi tersebut, Alkitab membukakan caranya. Bahkan dalam pengalaman pribadi penulis, visi yang ditaruhkan oleh Allah justru membawa penulis bertemu dengan pasangan hidup saya sekarang ini.

Jadi, tidaklah salah apa yang diungkapkan oleh Penulis Kitab Mazmur:

Berbahagialah orang yang tidak berjalan menurut nasihat orang fasik, yang tidak berdiri di jalan orang berdosa, dan yang tidak duduk dalam kumpulan pencemooh, tetapi yang kesukaannya ialah Taurat TUHAN, dan yang merenungkan Taurat itu siang dan malam. Ia seperti pohon, yang ditanam di tepi aliran air, yang menghasilkan buahnya pada musimnya, dan yang tidak layu daunnya; apa saja yang diperbuatnya berhasil. (Mazmur 1:1-3)

Selamat mempraktikan membaca Alkitab rutin setiap harinya! Tuhan Yesus Memberkati!

Sumber : Jawaban.Com
Halaman :
1

Ikuti Kami