Tak Pengen Makan Telur Melulu, 5 Hidangan Sehat Ini Patut Dicoba di Hari Paskah
Sumber: prinzo.ca

Health / 11 April 2017

Kalangan Sendiri

Tak Pengen Makan Telur Melulu, 5 Hidangan Sehat Ini Patut Dicoba di Hari Paskah

Lori Official Writer
6946

Meskipun Paskah dirayakan tidak terlalu meriah sseperti Natal, tapi bagi umat Kristiani momen ini menjadi salah satu momen yang sangat penting. Sebagai peringatan kematian dan kebangkitan Yesus, kita setidaknya bisa merayakan hari besar ini dengan bersantap bersama keluarga besar.

Nah, bagi kamu yang sudah bosan dengan telur rebus, mungkin 5 hidangan sehat ini bisa jadi menu santap bersama keluarga.

1. Salad Telur

Paskah selalu identik dengan telur karena dianggap melambangkan kelahiran kembali. Secara tradisional, telur ayam rebus dicat di luar untuk Paskah. Namun, di zaman modern telur Paskah sering terbuat dari cokelat, marzipans, jelly benas, dan lain-lain.

Bagi kamu yang juga pengen berkreasi meracik hidangan Paskah dari telur, kamu bisa mencoba salad telur. Untuk membuat makanan ini, kamu hanya perlu telur, garam dan mayones. Kombinasikanlah bahan-bahan ini sesuai dengan selera, dalam artian jangan terlalu banyak atau berlebihan.

2. Kue Wortel

Kehadiran wortel pun menjadi salah satu pelengkap di hari Paskah. Salah satu manfaat wortel bisa kita dapatkan saat menyantap Kue Wortel hidangan khas Paskah. Wortel yang identik dengan makanan kelinci ini memang kaya nutrisi dan berguna bagi kesehatan. Kandungan karotenoid dalam wortel merupakan antioksidan yang berfungsi mencegah kerusakan sel akibat radikal bebas. Radikal bebas dipercaya dapat memicu beberapa penyakit kronis, seperti kanker, mencegah sel kanker prostat, melindungi jantung, dan membantu peredaran darah. Kue wortel terbuat dari campuran tepung, telur, bubuk kayu manis dan wortel.

3. Kentang Panggang

Pembuatan kentang panggang terbilang sangat sederhana, tapi makanan ini dijamin banyak disukai. Buat yang pengen nyoba hidangan ini di momen Paskah bisa membuatnya dengan campuran bumbu favorit sesuai selera atau bisa juga menaburkan beberapa rempah untuk rasa yang lebih kuat. Kalau pengen rasa pedas, kamu bisa tinggal menambahkan bubuk cabai, sedikit rosemary segar dan daun thyme.

4. Salmon Vol Au Vent

Selain telur, Salmon Vol Au Vent ini juga jadi salah satu menu hidangan yang menggugah selera. Perpaduan antara adonan puff pastry yang dipanggang sempurna dengan isian irisan salmon, kris keju dan ljus lemon dijamin bisa memanjakan lidah.

5. Puding Telur Bersantan

Bagi kalian yang merasa bosan dengan telur rebus, bisa juga mengkreasikan hidangan Paskah dengan Puding Telur Bersantan ini. Caranya, kamu hanya butuh telur puyuh yang sudah direbus, biji telur ayam, santan murni, tepung jagung dan sedikit garam. Campurkan semua bahan dalam satu wadah, lalu aduk. Kemudian tuangkan adonan ke dalam gelas, kemudian kukus di dalam pengukus yang sudah di panasi selama 10 menit lalu angkat. Puding Telur Bersantan akan lebih nikmat kalau disantap bersama dengan roti.

Nah, dari semua hidangan di atas, mana kira-kira menu andalan kamu?

Sumber : Berbagai Sumber/jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami