Maruarar Sirait, Penggagas Pembangunan Gereja Pluralisme di DPR
Sumber: Jawaban.com

Nasional / 27 January 2017

Kalangan Sendiri

Maruarar Sirait, Penggagas Pembangunan Gereja Pluralisme di DPR

daniel.tanamal Official Writer
3195

Ide dan gagasan tentang pembangunan rumah ibadah di komplek DPR, salah satunya adalah gereja, merupakan buah dari rekomendasi politisi kawakan PDI Perjuangan, Maruarar Sirait. Ara, begitu dirinya akrab dipanggil melontarkan ide tersebut sejak 2016 silam.

"Saya tanya, sudah ada masjid besar, ada musala. Bolehkah ada wihara, pura dan gereja? Mari tunjukkan pluralisme. Tak usah besar, cukup bangunan kecil saja," ungkap Maruarar, tepatnya Januari 2016 silam. 

Gereja itu sendiri akan dimulai pembangunannya pada sore ini tepatnya saat perayaan Natal 2016 dan Tahun Baru 2017 para wakil rakyat, MPR, DPR dan DPD RI, Jumat (27/1), dengan peletakan batu pertama

Ara mengatakan, pembangunan gereja ini sebagai bagian cermin bahwa gedung DPR adalah wujud rumah rakyat yang menggambarkan kebhinekaan dan pluralisme. Politisi PDIP yang akrab disapa Ara juga menyatakan akan mendorong pembangunan rumah ibadah lain seperti pura dan wihara.

Dapat dikatakan gereja belum diberi nama ini akan menjadi ikon tersendiri bagi Indonesia, khususnya karena didirikan di kompleks para wakil rakyat. Dengan semangat kebersamaan yang tinggi, Gereja ini dapat juga disebut sebagai Gereja Pluralisme, sebagai pengingat untuk bangsa ini untuk tetap bersatu dalam perbedaan yang indah, dengan keyakinan yang religius.



Sumber : Jawaban.com | Daniel Tanamal
Halaman :
1

Ikuti Kami