8 Fakta Mengapa Anda Perlu Menunggu Waktunya Tuhan (1)
Sumber: Thequietplaceblog.org

Single / 20 October 2016

Kalangan Sendiri

8 Fakta Mengapa Anda Perlu Menunggu Waktunya Tuhan (1)

Budhi Marpaung Official Writer
7237

Jika ada satu kegiatan yang paling membosankan dan tidak ingin dikerjakan, sebagian dari kita pasti berkata menunggu. Ya, menunggu bukanlah hal yang enak khususnya bagi mereka yang terbiasa dengan segala sesuatunya cepat.

Tidak ada yang salah sebenarnya dengan cepat, tetapi bukan berarti sesuatu yang perlu proses itu adalah keliru. Dalam berbagai kesempatan, Tuhan justru sering mengajar anak-anakNya untuk menantikan jawaban dari-Nya.

Lalu pertanyaannya, mengapa kita harus mau menunggu waktunya Tuhan?

1. Terkadang, saat kita menunggu Tuhan, Tuhan menunggu kita. Tuhan menunggu kita untuk mencari hadirat-Nya lebih dari hadiah-Nya. Menikmati hadirat-Nya melebihi hadiah apapun. Dia begitu indah, suci, penuh kasih, dan setia! Mari kita bersantai di lengan kasih-Nya. Mari kita secara pribadi memiliki dan mengakui Mazmur 34:11:

“Singa-singa muda merana kelaparan, tetapi orang-orang yang mencari TUHAN, tidak kekurangan sesuatupun yang baik.”

2. Menghindarkan diri dari salah mengenali-Nya. Hanya karena kita memberikan nama Tuhan kepada Tuhan bukan berarti kita dapat menyalahkan-Nya karena segala sesuatu tidak berjalan sesuai dengan apa yang kita pikirkan. Seringkali, Tuhan memberikan waktu untuk menjawab, agar kita dapat sungguh-sungguh mengenali jalan-jalan-Nya.  

3. Untuk mengubah 180 derajat perspektif kita tentang menunggu. Menunggu tidak pernah membuang waktu. Hal ini justru meningkatkan kehidupan di dunia ini dan menuai hadiah di kekekalan.

4. Agar kita berharap yang terbaik setelah pengujian. Mari bersyukur kepada Allah kerena Dia merencanakan sesuatu yang lebih baik dari yang kita sendiri harapkan. Stacie Ruth Stoelting

 

Bersambung

Sumber : www1.cbn.com
Halaman :
1

Ikuti Kami