6 Langkah Bantu Anda Bersama Tim Lebih Kompak Dan Produktif
Sumber: cikerja.blogspot.com

Career / 13 July 2016

Kalangan Sendiri

6 Langkah Bantu Anda Bersama Tim Lebih Kompak Dan Produktif

Mega Permata Official Writer
7019

Ada yang mengatakan perusahaan terbaik di dunia adalah perusahaan yang berhasil karena terdiri dari tim yang luar biasa kompak dan produktif. Pencapaian yang tinggi dari produktifitas tim adalah mimpi dari tiap manajer. Berhasil menjalankan sebuah tim yang produktif adalah tugas yang sangat menantang karena bekerja dengan orang-orang serius yang juga menyenangkan. So, jika Anda salah satu dari team leader atau pemimpin dari tim, berikut adalah beberapa tips membantu Anda bersama tim lebih produktif dan lebih kompak lagi;

Pertama, Bekerja dengan Berkomunikasi

Komunikasi adalah yang utama yang harus dimiliki setiap tim. Jika Anda kesulitan membangun komunikasi yang baik, mungkin akan banyak kesulitan-kesulitan dihadapi. Mengajak orang lain agar lebih saling mengenal pribadi antar pribadi adalah dengan mengikuti team building seperti makan bersama, perjalanan di akhir pekan atau gathering lainnya sebagai upaya untuk interaksi, mengenal satu sama lain dan membuka komunikasi. Kemudian, setelah itu akan jauh lebih mudah untuk berkomunikasi. Semakin baik dalam komunikasi tersebut maka akan baik pula dalam produktifitas antar tim. 

Kedua, Tetap Berikan Waktu Istirahat

Tidak baik jika sebagai pemimpin terus menerus memaksa tim Anda tetap bekerja hingga di luar jam kerja seharusnya. Selama 8 atau hingga 9 jam kerja tidak mungkin kita tidak membutuhkan istirahat. Istirahat penting karena kita adalah manusia. Selain jam makan siang, mungkin Anda juga bisa menyediakan coffee breaks atau snacks. Ini cukup membantu bilamana mereka bosan, mengantuk, dan lelah akan menjadikan mereka lebih rileks dan produktif lagi.

Ketiga, Arahkan Pola Pikir Anggota Tim

Membentuk pola pikir seluruh tim adalah salah satu kunci keberhasilan. Kenyataan yang lebih penting daripada meningkatkan produktifitas adalah ketika seseorang terlibat dalam tugas di tempat kerja, yang mana ada kemungkinan lebih tinggi bahwa ide baru dapat mengambil seluruh perusahaan ke arah yang baru bisa muncul. Anda tidak akan pernah tahu betapa berbakatnya dan kesiapan untuk bekerja pada seseorang. Jadi jika Anda dan tim ingin menjadi lebih inovatif, arahkan pola pikir mereka untuk tetap berpusat dan fokus.

Keempat, Tujuan yang Realistis

Dengan menetapkan tujuan realistis adalah salah satu hal yang dapat memotivasi orang-orang untuk lebih lanjut. Misalkan, Anda harus menghindari libatkan tim Anda dalam sebuah projek yang memakan waktu lebih dari tiga bulan untuk dicapainya, atau jika ini harus dihadapi dengan kewajiban, hal tersebut perlu dipisah atau dibagi menjadi pencapaian yang lebih kecil dan lebih pendek lagi. Sementara di sisi lain, tugas yang memakan waktu kurang dari 3 bulan atau hingga satu bulan untuk diselesaikan akan memberikan rasa pencapaian yang besar kepada tim Anda. Kemenangan kecil dan tepat waktu akan membawa tim Anda lebih lanjut lagi, maka berhati-hati saat menentukan bagaimana Anda menjadwalkan tugas kepada tim Anda.

Kelima, Berikan Penghargaan Kepada Anggota Tim

Ini akan membuat setiap anggota tim merasa dihargai dan penting. Jika tugas berhasil dilakukan dan tanpa memberikan penghargaan maka anggota tim merasa tidak dihargai dan akhirnya kurang termotivasi lagi. Setidaknya berikan semacam apresiasi atau penghargaan atau pujian baik berhasilnya tujuan/tugas yang telah dicapai atau belum tercapainya karena ada sesuatu hal yang mengganggu kelancaraan dalam pekerjaan di sebuah tim tersebut. dengan menghargai anggota tim tidak hanya akan meningkatkan produktifitas tetapi juga membangun rasa kebersaman, kompak, kekeluargaan, meningkatkan loyalitas dan kepercayaan satu sama lain.

Keenam, Ciptakan Lingkungan yang Profesional

Dengan lingkungan yang mendukung, Anda bersama tim tetap fokus dan profesional dalam bekerja. Seperti membatasi tim Anda dalam menggunakan media sosial di jam-jam kerja, kecuali itu memang pekerjaannya. Selain itu juga jangan membawa masalah rumah saat berada di kantor. Setiap gangguan yang dapat mengganggu konsentrasi sebaiknya dibatasi karena dapat mengurangi produktifitas seluruh anggota tim.

Sumber : Lifehack.org/Jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami