7 Hal Ini Yang Harus Anda Ketahui Dari Suami

Marriage / 12 July 2016

Kalangan Sendiri

7 Hal Ini Yang Harus Anda Ketahui Dari Suami

Mega Permata Official Writer
3300

Bagi Anda yang baru saja menikah, terkadang Anda melakukan hal salah bahkan sebelum tahu bahwa Anda melakukan kesalahan kepada sang suami. Wajar saja karena Anda adalah pasangan baru menikah. Masih banyak yang belum diketahui dari suami dan sebagai istri, Anda harus memahami dirinya juga. Berikut 7 hal yang harus Anda ketahui dari suami Anda;

Pertama, Ego

Egonya lebih rapuh dari yang Anda bayangkan. Sejujurnya, dunia ini tidak terlalu baik pada ego kita. Tidak ada seorang pria dengan jiwa yang masih hidup, yang tidak ingin dikagumi oleh wanita dalam kehidupannya. Jadi ia bertindak untuk membuat Anda berpaling memperhatikannya dengan egonya.

Kedua, Dia sangat visual

Lebih dari yang Anda bayangkan. Anda bisa melihat matanya berkeliaran. Tetapi ia sekarang memiliki tanggung jawab atas matanya. Dia akan menjaga mata dari pandangan wanita di sekitarnya. 

Ketiga, Dia tidak mau Anda menjadi Ibunya

Kita tahu, kita membutuhkan sosok keibuan, bahkan kita juga berperilaku seperti bayi besar sesekali. Tetapi ternyata ia menginginkan Anda untuk menjadi pasangannya dan menjadi sahabat terbaiknya bukan menjadi ibu pribadi. Mungkin akan menjadi lebih baik lagi, ketika Anda menjadi sosok ibu untuk anak-anaknya. 

Keempat, Ketika Anda mengoreksinya, Anda menyakitinya

Tidak berarti ia tidak perlu dikoreksi. Hanya saja mungkin Anda terlalu berlebihan. Tetap hargai dia sebagai suami Anda. Utarakan dengan baik-baik tanpa menyakiti perasaannya. 

Kelima, Dia Mencintai Anda dengan unik

Dia mungkin tidak akan mencintai Anda atas semua cara yang Anda harapkan darinya untuk mencintai. Dan sejujurnya, ia tidak akan menjadi cinta yang Anda butuhkan dari dirinya. Dia mencintai diri Anda dengan caranya sendiri. mungkin dengan cara yang tidak diduga-duga.  

Keenam, Apa yang ia lakukan dengan serius adalah ia yang sebenarnya

Itu seperti identitas baginya. Karirnya, hobinya dengan memotret, kolektor, pemancing handal, dan lain-lain, itulah bagian dari dirinya. Dan ketika Anda lupa atau terlewatkan atau tidak menghargainya, ia mungkin merasa minder menjadi seorang pria.

Ketujuh, Dia berpikir Anda lebih indah dari yang Anda bayangkan

Sebagai seorang suami, ia memiliki keinginan kuat untuk tetap melindungi Anda. Dia juga dapat melihat semua kemampuan Anda dan khawatir bagaimana Anda menjaga itu dengan semua orang dan segala sesuatu seperti yang Anda telah lakukan. Bahkan ia mungkin iri dengan diri Anda. Dia menghargai Anda dengan caranya berkomunikasi dan memperlakukan Anda dengan baik.

Efesus 5:22-23 dikatakan, “Hai isteri, tunduklah kepada suamimu seperti kepada Tuhan, karena suami adalah kepala isteri sama seperti Kristus adalah kepala jemaat. Dialah yang menyelamatkan tubuh.” Itulah yang diperintahkan Tuhan kepada semua isteri. Dengan beberapa hal diatas, semoga Anda bisa saling menghargai dan saling mengasihi satu sama lain, dan menjaga pernikahan Anda menjadi pernikahan kudus.

Sumber : crosswalk/Jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami