7 Cara Menikmati Kebersamaan dalam Kehidupan Pernikahan
Sumber: www.vox.com

Marriage / 16 May 2016

Kalangan Sendiri

7 Cara Menikmati Kebersamaan dalam Kehidupan Pernikahan

Lori Official Writer
6079

Ahli psikologi dan penulis Dr Steve Stephens menulis dalam bukunya ‘Blueprints for a Solid Marriage’ bahwa “pasangan yang tahu bagaimana sesekali ‘bermain’ dan bersenang-senang bersama akan mengembangkan ikatan yang semakin menyatukan mereka untuk melalui masa-masa sulit”. Namun kebanyakan pasangan suami istri menghabiskan sebagian besar waktunya untuk pekerjaan sehingga tidak lagi dapat menikmati kehidupan mereka bersama. Pasangan demikian merasa bahwa jika mereka tidak melakukan sesuatu yang berguna, itu berarti mereka membuang waktu percuma. Padahal sekadar menikmati waktu bersama bukanlah hal yang sia-sia.

Berikut 7 cara menikmati kebersamaan dalam kehidupan pernikahan menurut Dr Steve Stephens.

1. Sediakan waktu untuk bersenang-senang

Dengan jadwal keluarga yang begitu sibuk, anda perlu menjadwalkan juga waktu untuk bersenang-senang. Rencanakan misalnya satu malam dalam satu minggu untuk berkencan, atau untuk bersantai hanya dengan pasangan anda. Tandai hari itu di kalender anda. Jika anda menunggu sampai anda mempunyai waktu senggang, atau sampai kesibukan anda berakhir, anda mungkin harus menunggu untuk waktu yang sangat lama.

2. Cobalah sesuatu yang baru

Ketika pasangan semakin tua seiring usia pernikahan mereka, ada kecenderungan mereka menjadi bosan. Namun ini bukan berarti jalan buntu, mereka hanya belum berusaha menemukan hal-hal yang menyenangkan untuk dilakukan. Bagaimana anda dapat menghindari kebosanan? Cobalah sesuatu yang baru bersama-sama. Stephen mengatakan dia dan istrinya bergantian menentukan aktivitas yang akan mereka lakukan pada kencan mereka. Saat giliran istrinya memilih, dia melakukan kegiatan yang diusulkan oleh istrinya, di lain waktu mereka keluar, dia yang menentukan kegiatan yang akan mereka lakukan. “Karena itu kami mencoba hal-hal baru yang belum pernah kami lakukan sebelumnya, dan aturannya adalah kami tidak boleh mengeluh, kami memutuskan untuk melakukannya dan bersenang-senang,” katanya. Mencoba sesuatu yang baru dapat menjadi sebuah petualangan yang akan semakin menyatukan anda dan pasangan, dan mungkin anda akan menemukan kegiatan yang menyenangkan yang tidak pernah anda kira sebelumnya akan anda nikmati.

3. Luangkan waktu dengan beberapa pasangan lain

Seringkali, persahabatan yang dimiliki para pasangan adalah persahabatan yang mereka miliki dengan teman-teman lajang mereka. Meskipun tidak ada yang salah dengan ini, namun teman-teman lajang seringkali tidak dapat berbagi tentang mental pernikahan atau hal-hal tentang kehidupan pernikahan. Entah sengaja atau tidak disengaja mereka mungkin cenderung menarik anda menjauh dari pasangan anda ketimbang mendekatkan anda dengan pasangan. Jika anda menemukan pasangan lain yang cocok dengan anda, anda bisa pergi keluar dan melakukan hal-hal yang menyenangkan bersama-sama. Anda dan mereka dapat saling mendukung dan menyemangati untuk meningkatkan kehidupan pernikahan. Mungkin anda dapat menemukan pasangan lain itu di gereja, anda mungkin dapat mengajak mereka untuk makan bersama atau nonton film bersama.

4. Sekali-kali berkencan tanpa anak-anak

Manfaat lain dari mengembangkan persahabatan dengan pasangan-pasangan lain, apalagi jika anda mempunyai anak, adalah jika anda dan pasangan pergi kencan berdua, anda dapat meminta bantuan sahabat anda untuk menitipkan anak anda sementara untuk hari itu. Dan, jika mereka pergi kencan berdua, anda dapat menawarkan bantuan untuk merawat anak-anak mereka juga.

5. Ajaklah anak-anak (kadang-kadang)

Bersenang-senang juga bisa dilakukan bersama dengan anak-anak. Banyak pasangan berpikir mereka tidak dapat pergi keluar dan bersenang-senang seperti dulu ketika mereka baru menikah karena mereka sudah mempunyai anak. Padahal, terkadang anak-anak justru dapat menghibur anda. Mungkin tidak dalam suasana romantis tapi menikmati hal-hal secara bersama-sama sebagai keluarga. Anda bisa bersenang-senang di taman hiburan, atau piknik, atau menonton film bersama. Seringkali kita menggunakan anak-anak sebagai alasan untuk tidak bisa bersenang-senang, namun jika anda kreatif, ada banyak hal menyenangkan yang bisa anda lakukan bersama dengan mereka.

6. Lakukan pekerjaan bersama

Pekerjaan rumah tangga maupun berkebun dapat menjadi hal yang menyenangkan jika dilakukan bersama dengan pasangan. Apakah itu memasak makanan, mencuci piring, atau merapikan kebun. Anda bisa bercakap-cakap selagi anda melakukan hal-hal ini, anda bisa bersenang-senang, pekerjaan selesai lebih cepat, dan juga tidak membosankan. Mengerjakan pekerjaan rumah bersama-sama juga dapat membantu anda dan pasangan menghindari perasaan sakit hati yang bisa saja terbangun jika salah satu pasangan merasa dia yang paling banyak melakukan pekerjaan di rumah dibanding pasangannya. Jika anda melakukannya bersama dan bersenang-senang bersama, maka tidak akan ada perasaan tidak adil.

7. Bersenang-senang tidak harus mahal

Apapun dapat menjadi menyenangkan. Salah satu hal termudah yang dapat dilakukan misalnya anda menyewa DVD, membuat popcorn dan duduk berdua menontonnya di rumah, tanpa gangguan. Atau anda dan pasangan dapat mempelajari permainan kartu baru, melakukan kamping mini di halaman, dan sebagainya.

Aktivitas apapun yang anda pilih, tetapkan pikiran anda bahwa intinya adalah untuk bersenang-senang. Lawan godaan untuk mengisi waktu itu dengan berbicara tentang pekerjaan, tagihan-tagihan, atau jadwal sibuk anda lainnya. Nikmatilah waktu ini bersama dengan pasangan anda. Ingatlah, waktu ini sama pentingnya dengan semua hal lain yang anda lakukan untuk keluarga anda. Mulailah hari ini dan mainkan bagian anda untuk membuat pernikahan anda lebih sehat dan lebih bahagia!

Sumber : Jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami