Inilah Alasan Sarapan Bubur Lebih Sehat Daripada Sereal
Sumber: Dailymail.co.uk

Health / 3 May 2016

Kalangan Sendiri

Inilah Alasan Sarapan Bubur Lebih Sehat Daripada Sereal

Lori Official Writer
5783
Sereal dan bubur adalah dua pilihan menu yang hampir tidak pernah absen dari sarapan sehari-hari. Selain cara pembuatan yang cukup praktis, sereal dan bubur bisa ditemukan dengan mudah di pagi hari di restoran-restoran dan tukang gerobak kaki lima di sepanjang jalan.

Meski kedua menu ini banyak digemari sebagai sarapan karena mengandung banyak sumber energi, namun perlu diketahui bahwa ternyata sarapan dengan bubur jauh lebih baik dari sereal.

Alasannya, bagi Anda yang tengah menjalankan diet bubur menjadi penunjang diet yang sehat karena dapat membuat Anda kenyang lebih lama.

“Sereal terutama yang berada di dalam kemasan mengandung bahan pengawet dan pemanis buatan yang malah berbahaya untuk kesehatan tubuh Anda. Sehingga lebih baik konsumsilah bubur apalagi bila Anda membuatnya sendiri,” terang Dr Frank Greenway dari Pennington Biomedical Research Centre di Louisiana State University.  

Dr Frank menegaskan, bubur akan jauh lebih sehat karena terbuat dari bahan alami seperti gandum, beras, dan umbi-umbian yang kaya akan nutrisi sehat dan efektif untuk membuat kenyang lebih lama.

Hasil temuan ini sudah diuji kepada sejumlah orang yang dibagi dalam dua kelompok, yaitu sarapan dengan sereal dan bubur. Hasilnya, mereka yang mengkonsumsi bubur memiliki rasa lapar yang jauh lebih kecil dibanding mereka yang memakan sereal.

“Kami menemukan bahwa bubur lebih efektif untuk menekan nafsu makan dibandingkan dengan sereal bahkan dengan porsi bubur yang lebih sedikit,” lanjutnya.

Selain baik bagi diet, bubur juga sangat baik sebagai sarapan utama bagi anak-anak yang aktivitasnya tinggi karena lebih mudah dipecah menjadi gula dan dibakar menjadi energi. Namun bukan berarti, sarapan dengan sereal atau roti dianggap tidak baik bagi kesehatan sebab tidak semua orang cocok sarapan dengan bubur.

Sarapan pagi memang sangat penting karena menjadi sumber energi untuk menjalankan akivitas sepanjang hari. Jadi, pilihlah menu sarapan yang cocok, aman dan sehat bagi tubuh Anda.


Apakah artikel ini memberkati Anda? Jangan simpan untuk diri Anda sendiri. Ada banyak orang di luar sana yang belum mengenal Kasih yang Sejati. Mari berbagi dengan orang lain, agar lebih banyak orang yang akan diberkati oleh artikel-artikel di Jawaban.com seperti Anda. Caranya? Klik di sini.

Sumber : Doktersehat.com/jawaban.com/ls
Halaman :
1

Ikuti Kami