5 Tugas yang Wajib Dilakukan Seorang Pendeta Saat Rayakan Paskah
Sumber: okezone

News / 3 April 2021

Kalangan Sendiri

5 Tugas yang Wajib Dilakukan Seorang Pendeta Saat Rayakan Paskah

Lori Official Writer
9541

Hari Raya Paskah menjadi hari spesial bagi umat Kristiani di seluruh dunia setelah Natal. Untuk itu, serangkaian persiapan telah dibuat gereja-gereja guna menciptakan peringatan akan penebusan Yesus ini. Perayaan paskah tentu saja tidak hanya sekadar peringatan akan kematian dan kebangkitan Yesus semata, tetapi juga banyak dijadikan oleh gereja sebagai momen untuk kembali mengajak umat Tuhan kembali memperbaharui iman kepada Tuhan. Inilah tugas penting seorang pemimpin gereja dan juga hamba-hamba Tuhan.

Seperti disampaikan oleh Pendeta Revolution Church, Joshua Reich, 5 tugas yang wajib dilakukan seorang pendeta atau pemimpin gereja saat merayakan paskah.

1. Memeriksa kembali hati. Mengakui dosa-dosa menjadi langkah untuk mengalami pembaharuan kembali di hari paskah. Dengan hati yang baru, pendeta atau hamba Tuhan akan lebih siap menghadapi hari-hari ke depan.

2. Sampaikan makna kebangkitan Yesus Kristus. Jangan pernah berpikir bahwa topik kebangkitan seolah sudah basi dan klise untuk didengarkan oleh jemaat gereja. Singkirkan keinginan untuk menyampaikan pesan lain yang terdengar lucu dan menghibur jemaat. Kebangkitan Yesus adalah satu-satunya harapan bagi setiap orang. Tanpa itu, Yesus tidak mungkin diakui sebagai Tuhan dan pastinya Dia akan tetap selamanya di kubur. Oleh karena kebangkitan itu pula dosa dan kematian sanggup dikalahkan. Dunia tidak akan pernah dibenarkan tanpa kebangkitan. Tanpa kebangkitan Yesus, pernikahan tidak akan mungkin diselamatkan, kecanduan tidak akan mungkin ditaklukkan, dan identitas tidak akan bisa diganti.

 

Baca Juga: Apakah Yesus Benar-benar Bangkit Atau Hanya Cerita Dongeng?

 

3. Tantang para jemaat. Jangan takut untuk menyampaikan kebenaran dengan tegas. Setiap pendeta harus mengambil tindakan dan melangkah memberitahukan mereka. “Ini adalah harinya”. Untuk beberapa, mereka perlu ditantang untuk datang kembali. Bagi orang lain, mereka perlu ditantang untuk mengikuti Yesus. Setiap orang menyukai tantangan, jadi jangan lewatkan momen ini. Jangan takut jika mereka tidak pernah menyangkan akan mendengar hal ini saat paskah.

4. Bersikap ramah kepada jemaat. Setiap pendeta seharusnya bersikap ramah dan dengan penuh kerinduan mau mengundang setiap jemaat yang datang saat ibadah paskah untuk kembali datang di hari berikutnya. Misalnya, mengatakan kepada jemaat baru, “Saya berharap bisa melihat Anda kembali minggu depan”.

 

Baca Juga: Tinggal Beberapa Hari Lagi, Ini Loh Tema Paskah 2021 Dari PGI

 

5. Ulangi praktik ini setiap minggu. Melakukan sesuatu yang benar akan menjadi sebuah kebiasaan jika dilakukan secara berulang. Jika dengan langkah itu setiap jemaat benar-benar diberkati dan mampu membangun kehidupan setiap mereka, akan menjadi lebih baik jika seorang pendeta mempersiapkan diri sungguh-sungguh untuk terus memenangkan jiwa setiap kali kesempatan itu ada.

Paskah adalah momen penuaian besar dengan membuat setiap jemaat yang datang mengalami kembali cinta mula-mula kepada Yesus. Dengan itu, semakin banyak orang yang terus rindu diisi kembali dengan kebenaran firman-Nya yang hidup.  

 


Apakah artikel ini memberkati Anda? Jangan simpan untuk diri Anda sendiri. Ada banyak orang di luar sana yang belum mengenal Kasih yang Sejati. Mari berbagi dengan orang lain, agar lebih banyak orang yang akan diberkati oleh artikel-artikel di Jawaban.com seperti Anda. Yuk klik DI SINI

Sumber : Beforeitsnews.com/jawaban.com/ls
Halaman :
1

Ikuti Kami